Guspardi Gaus: Pola Komunikasi Pusat Daerah Harus Diperbaiki Dalam Penanganan Covid-19

- 27 Juli 2021, 22:15 WIB
Guspardi Gaus, menyoroti pola komunikasi antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah.
Guspardi Gaus, menyoroti pola komunikasi antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah. /Foto: Dok. DPR RI.

Legislator asal Sumatera Barat itupun menegaskan, bahwa ketidaksinkronan antara pusat dan daerah perlu diminimalisir. Hal itu agar tidak muncul kesan seolah-olah pemda berjalan sendiri lantaran tidak mengikuti kehendak pusat.

Selain itu pemerintah pusat seharusnya memahami kultur dan budaya atau kearifan lokal pada tiap daerah. Sehingga diharapkan ada ruang untuk kebijakan-kebijakan yang bersifat fleksibel.

Kebijakan yang bersifat strategis dan universal memang harus diatur oleh pemerintah pusat. Sementara kebijkakan sifatnya teknis di atur oleh pemerintah daerah (Pemda). Berilah ruang kepada Pemda untuk dapat mengatur kebijakan teknis dengan menyesuaikan dengan  kearifan lokal di masing-masing daerahnya.

"Sebaiknya Pemerintah Daerah diberikan apresiasi, mengatur dan menentukan kebijakan tentang aturan teknis dan hal berkaitan dengan  itu dengan tetap mengacu pada aturan dari Pemerintah pusat", pungkas anggota Baleg DPR RI tersebut.***

Halaman:

Editor: Alfin Pulungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah