Arteria Kritik Penggunaan Bahasa Sunda, Dedi Mulyadi: Apa Salahnya?

- 19 Januari 2022, 16:34 WIB
Politisi PDIP yang Viral Usul Mengganti Kajati Karena Bicara Bahasa Sunda
Politisi PDIP yang Viral Usul Mengganti Kajati Karena Bicara Bahasa Sunda /Instagram @sahabatarteriadahlan

Pedoman Tangerang - Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP, Arteria Dahlan mendapat kecaman keras karena dianggap mengucapkan kritikan yang menyinggung orang Sunda.

Hal itu disampaikan Arteria ketika ia mengomentari seorang Kajati Provinsi Jawa Barat yang rapat menggunakan bahasa Sunda.

Ia meminta Kajati itu dipecat dari jabatannya.

Baca Juga: Terbongkar, Kalina Oktarani Akui Pernah Ditalak Vicky Prasetyo

"Ada kritik sedikit, Pak JA (Jaksa Agung), ada Kajati Pak, yang dalam rapat dalam raker itu ngomong pakai bahasa Sunda, ganti Pak itu," kata Arteria.

Ucapan itu sontak membuat amarah orang Sunda karena bahasa ibu mereka dikritik oleh Arteria.

Mantan Bupati Purwakarta yang kini menjabat sebagai Wakil Rakyat di Senayan, Dedi Mulyadi mengatakan bahwa penggunaan bahasa daerah adalah hal lumrah.

Baca Juga: Wow! Impian Impian Tercapai Mommy ASF dan Anak Berlibur ke Cappadocia

Menurut Dedi sangat tidak wajar jika Kajati dipecat hanya karena mengucap bahasa Sunda dalam rapat. 

Dedi setuju jika Kajati dipecat kalau terbukti melanggar peraturan bukan karena berbahasa Sunda.

"Jadi kalau Kajati terima suap saya setuju untuk diganti, tapi kalau pimpin rapat pakai bahasa Sunda, apa salahnya?," Ucap Dedi ketika ditanya wartawan.

Baca Juga: Cara Terlepas Dari Nganggur, No 4 Penting Banget

Penggunaan bahasa daerah dianggap membuat suasana menjadi rileks dan semakin akrab.

"Justru itu malah membuat suasana rapat rileks tidak tegang. Sehingga apa yang ada di pikiran kita, gagasan kita bisa tercurahkan. Dan lama-lama anggota yang rapat sedikit banyak mendapat kosakata baru bahasa Sunda yang dimengerti," tambahnya.

Hingga saat ini, ucapan Arteria yang kontroversial telah membuat warga Sunda marah dan menuntut permintaan maaf dari Arteria.***

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah