Ridwan Kamil Pengen Masuk PAN, Pengamat: Ngga Pas

- 13 Oktober 2021, 12:31 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat Panen Raya dan Rempug Tani Nasional./Foto: Yogi Prayoga S./Biro Adpim Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat Panen Raya dan Rempug Tani Nasional./Foto: Yogi Prayoga S./Biro Adpim Jabar /

Hal itu berpeluang terjadi karena warga Jawa Barat dan sebagian generasi lainnya kemungkinan tidak akan mengikuti Ridwan Kamil.

"Mereka ini memang mengagumi Ridwan Kamil tapi tidak untuk PAN. Karena itu, mereka ini kemungkinan akan mencari sosok lain yang sejalan dengan idealismenya," kata Jamil

"Kalau Ridwan Kamil akan lebih banyak ruginya bila masuk PAN. Sebagian besar pendukungnya akan kabur," sambungnya.

Dengan demikian, menurut Jamil hal itu tampaknya tidak sebanding dengan keuntungan politik yang diperoleh Ridwan Kamil dari PAN.

Baca Juga: Peruntungan Shio Kuda Tanggal 13 Oktober 2021

PAN memang dapat menjadi perahu bagi Ridwan Kamil dalam Pilpres 2024, namun perolehan suara PAN pada Pileg 2019 relatif kecil untuk dapat mengusung Ridwan Kamil menjadi capres.

Karena itu, PAN kecil kemungkinan dapat mengusung Ridwan Kamil menjadi capres.

Partai lain tentu sulit berkoalisi dengan PAN hanya untuk menjadikan Ridwan Kamil menjadi capres.

Baca Juga: Kakek Berumur 71 Tahun Tega Mencabuli Bocah 6 Tahun di Kembangan Jakarta Barat

Sebab, elektabilitas Ridwan Kamil juga tidak terlalu moncer bila dibandingkan dengan Prabowo Subianto, Anies Baswedan, dan Ganjar Pranowo.

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah