Gelar Demo Minyak Goreng, Megawati Soekarnoputri Bantah Tak Empati

- 29 Maret 2022, 16:30 WIB
Gelar Demo Minyak Goreng, Megawati Soekarnoputri Bantah Tak Empati
Gelar Demo Minyak Goreng, Megawati Soekarnoputri Bantah Tak Empati /Pixabay

Pedoman Tangerang - Keributan soal minyak goreng masih melanda tanah air.

Salah satunya ucapan dari mantan Presiden RI Megawati Soekarnoputri.

Dalam satu kesempatan, Megawati Soekarnoputri merasa heran kenapa ibu-ibu resah mencari minyak goreng. Ia pun lantas menyarankan solusi untuk merebus bahan makanan.

Terbaru, Megawati Soekarnoputri memberi penjelasan terkait pernyataan sebelumnya tersebut.

Baca Juga: Megawati Gelar Demo Minyak Goreng, Warganet: Next Tukang Gorengan Direbus Aja Ya

Megawati Soekarnoputri mengatakan ucapannya bukanlah larangan menggoreng.

"Waktu saya mengatakan bagaimana ya ibu-ibu sangat tergantung sekali pada minyak goreng, itu langsung saya ditembak,” katanya seperti dikutip dari kanal YouTube PDI Perjuangan pada Selasa, 29 Maret 2022.

Megawati Soekarnoputri pun membantah bahwa sikapnya ini tidak empati kepada kondisi masyarakat.

"Ada yang mengatakan katanya pemimpin orang cilik seperti tidak ada empati," katanya

Pada kesempatan Demo Memasak Tanpa Minyak Goreng yang digelar di Sekolah PDIP, Lenteng Agung Jakarta Selatan, Senin.

Megawati Soekarnoputri menegaskan bahwa dirinya tak pernah bermaksud melarang masyarakat untuk memasak dengan cara menggoreng.

Baca Juga: Fantastis, Anggaran Gorden DPR RI Tembus Angka Miliaran Rupiah, Begini Penjelasannya

Oleh karena itu, dia mengaku heran mengapa pernyataan yang dilontarkannya justru dijadikan sebagai sesuatu yang pro dan kontra.

"Jangan karena mulut saya ngomong lalu saya di-pro-kontra-kan, coba bagaimana mau jadinya republik ini di kemudian hari?" tutur dia.

Sepertinya saya ini bukan perempuan waktu saya di-bully, saya sampai mikirnya, emang dipikirnya saya bukan perempuan ya, enggak mengerti urusan masak memasak," imbuh Megawati Soekarnoputri***

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah