Berkat Erick Thohir Hari Ini Toilet Umum di SPBU Pertamina Bisa Digunakan Secara Gratis

- 23 November 2021, 19:30 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir minta direksi Pertamina untuk gratiskan toilet SPBU, INDEF sepakat.
Menteri BUMN Erick Thohir minta direksi Pertamina untuk gratiskan toilet SPBU, INDEF sepakat. /kabar-priangan.com/tangkaplayar Instagram @erickthohir/

Pedoman Tangerang - Berkat instruksi dari Menteri BUMN Erick Thohir, mulai hari ini pelanggan SPBU Pertamina bisa menggunakan toilet secara gratis.

Hal ini dikarenakan PT Pertamina (Persero) langsung menindaklanjuti arahan Erick Thohir soal layanan gratis toilet di seluruh SPBU, baik milik Pertamina ataupun yang bekerjasama dengan swasta.

Corporate Secretary Subholding Commercial And Trading PT Pertamina (Persero), Irto Ginting meminta kepada seluruh pemilik Stasiun Pengisian Bensin Umum (SPBU) untuk menggratiskan layanan toilet.

Baca Juga: Ngga Tobat-tobat, Pelaku Begal di Palembang Ditangkap Polisi Hingga 5 Kali

Hal ini menindaklanjuti arahan Menteri BUMN, Erick Thohir yang menginginkan biaya toilet di SPBU gratis.

"Kami sosialisasikan kembali ke para pemilik SPBU untuk tidak hanya layanan BBM, namun juga termasuk memastikan ketersediaan toilet SPBU secara gratis dan memperhatikan kebersihan dan kenyamanannya," ungkapnya pada, Selasa (23/11/2021).

Irto menerangkan, toilet sendiri merupakan salah satu bentuk layanan yang ada di SPBU.

Baca Juga: Operasional PT. Indosat M2 Berhenti, ASPEK: Menaker Harus Cepat Turun Tangan Lindungi Pekerja

Sehingga, ketersediaan toilet tidak hanya gratis namun juga menekankan aspek kebersihan.

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah