Pasukan Ukraina Makan Indomie, Kemenlu: Bukti Indomie Digemari Banyak Orang

- 30 Mei 2022, 18:00 WIB
Heboh! Tentara Rusia Temukan Indomie di Markas Ukraina//twitter.com/jatosint
Heboh! Tentara Rusia Temukan Indomie di Markas Ukraina//twitter.com/jatosint /

Pedoman Tangerang - Warganet Indonesia heboh ketika melihat perbekalan tentara Ukraina yang ternyata adalah Indomie, makanan produksi Indonesia.

Hal ini dilansir dari media Rusia RIA Novosti yang mengabarkan bahwa tentara Rusia yang berhasil merebut desa Troitskoye menemukan sisa-sisa makanan pasukan Ukraina.

"Indomie terlihat di zona perang Ukraina!" Menurut RIA Novosti pada 27 Mei 2022.

Baca Juga: 1 Juni 2022 Hari Libur Apa? Cek Disini Lengkap Dengan Tanggal Merah dari Juli hingga Desember

Indomie merupakan bagian dari perbekalan asing yang ditemukan di bekas markas pasukan Ukraina di desa Troitskoye yang baru saja direbut pasukan LPR,

Rusia yang menemukan mi instan Indomie saat sedang menyisir desa Troitskoye  menduga ini indikasi masuknya tentara asing bayaran. 

Jubir Kemlu Teuku Faizasyah merespons berita penemuan Indomie ini. Menurutnya, temuan ini merupakan bukti bahwa penggemar Indomie datang dari banyak negara.

Baca Juga: Irlandia Telah Mengkonfirmasi Virus Cacar Monyet Pertama di Negaranya

"Penggemar Indomie ternyata ada di banyak negara dan dari beragam nasionalitas," ujar Jubir Kemlu Teuku Faizasyah kepada wartawan, Minggu, 29 Mei 2022.

Untuk diketahui, Pasukan Rusia telah berhasil merebut sebagian besar kota Luhansk dan terus berusaha merebut wilayah Barat Ukraina.

Selain itu, pasukan Rusia juga telah berhasil merebut bagian selatan Ukraina.

Meski tampak mengalami kemunduran, Presiden Volodymr Zelensky tetap bertekad untuk memperjuangkan tanah airnya dari penjajahan Rusia.***

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah