Haris Azhar Tak Hadiri Mediasi dengan Luhut Mengenai Pencemaran Nama Baik

- 15 November 2021, 19:03 WIB
Aktivis Hak Asasi Manusia (HAM), Haris Azhar.
Aktivis Hak Asasi Manusia (HAM), Haris Azhar. /RRI/

Pedoman Tangerang - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan telah menghadiri agenda mediasi yang dijadwalkan penyidik terkait kasus dugaan pencemaran nama baik dan fitnah.

Namun sayangnya, dalam mediasi ini pihak terlapor yakni Direktur Lokataru Haris Azhar dan Koordinator KontraS Fatia Maulidiyanti kembali berhalangan hadir.

"Iya (terlapor) tidak datang," kata Luhut di Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya kepada wartawan pada Senin, 15 November 2021.

Baca Juga: Link Video 31 Detik 1 Perempuan vs 6 Laki-Laki, Terungkap Identitas Perempuan Dalam Cover Video Tersebut

"Jadi kalau prosesnya ya sudah selesai. Saya sudah menyampaikan, dan saya pikir lebih bagus jika bertemu di Pengadilan saja. Tidak tahu istilahnya apa, tapi yang penting saya sudah datang mediasi, tapi saudara Haris tidak datang ya sudah," jelasnya.

Dalam hal ini, Luhut menegaskan pihaknya tidak akan menerima proses mediasi kedepannya. Melainkan hanya ingin kasus berproses di pengadilan.

"Tidak usah ada (mediasi) lagi, kalau dia yang salah ya salah, kalau saya yang salah, ya saya gitu," tukas Luhut.

Baca Juga: Gala Tiap Malam Cari Ibunya, Fuji: Hatiku Ngilu, Suka Ngerengek Gitu Papa Mama

Diketahui, agenda mediasi pertama antara Luhut dan Haris-Fatia ditunda lantaran, penyidik memiliki agenda khusus.

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah