Buntut Sekelompok Satpam Palak Warga di Jakarta Barat, Polisi Ringkus Satu Orang

26 September 2021, 19:00 WIB
Sekelompok satpam diduga ingin melakukan tindakan pemerasan dengan meminta upeti ketika tanaman hias pesanan warga diturunkan /PMJ news/

Pedoman Tangerang - Kasus pungutan liar disertai dengan aksi tak menyenangkan yang dilakukan oleh para Satpam di komplek perumahan Kembangan Jakarta Barat kini telah ditangani serius oleh polisi.

Kepolisian sudah menetapkan seorang satpam berinisial WH sebagai tersangka atas kasus kericuhan di kompleks perumahan di Kembangan beberapa waktu lalu.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat,  Kompol Joko Dwi Harsono menyampaikan terdapat 16 orang satpam yang diperiksa serta perusahaan jasa pengamanan kompleks dan ketua RW.

Baca Juga: Beda dengan El Salvador, China Larang Bitcoin Sebagai Alat Transaksi

Kemudian didapatkan satu orang satpam berinisial WH yang menjadi atasan satpam lainnya dan otak dibalik aksi kericuhan tersebut.

"Dia yang memerintahkan. Tersangka dijerat dengan Pasal 335 KUHP," ujar Joko dalam keterangannya, Sabtu, 25 September 2021.

Sebelumnya diberitakan, keributan terjadi di kompleks perumahan di Kembangan, Jakarta Barat, yang viral di media sosial.

Baca Juga: Pemerintah China Melarang Sinema Ultraman di Seluruh Negeri

Keributan tersebut terjadi antara sejumlah security (satpam) dengan warga kompleks tersebut.

Dalam tayangan video itu terlihat satu unit mobil pikap berisi tanaman hias dikelilingi sejumlah satpam dan beberapa warga. Terdengar juga teriakan-teriakan warga dalam video.

Dalam narasi video tersebut juga dituliskan, "Seorang warga (menulis nama perumahan), Kembangan, Jakarta Barat diduga diintimidasi sejumlah sekuriti karena tidak mau memberikan sejumlah uang," demikian tulis video tersebut.

Baca Juga: Dukun Pengusir Virus Asal Sri Lanka Meninggal Akibat Mengidap Covid-19

Terkait dengan kasus tersebut, Joko sempat menyebut adanya unsur pungutan liar (pungli) dibalik aksi kericuhan.

Lantaran melihat adanya perampasan kendaraan, salah satunya mobil yang mengangkut sejumlah tanaman hias.***

Editor: R. Adi Surya

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler