Stop Pornografi! Efek Buruk Bagi Anak Hingga Remaja, Ini Alasannya

- 17 April 2022, 17:45 WIB
Stop Pornografi, Efek Buruk Bagi Anak, Hingga Remaja, Ini Alasannya
Stop Pornografi, Efek Buruk Bagi Anak, Hingga Remaja, Ini Alasannya /pixabay/Peggy_Marco

Jika tidak diawasi, anak-anak yang terpapar pornografi ini bisa saja mencoba melakukan tindakan seksual untuk mengatasi rasa penasarannya. 

Apalagi jika mereka sudah remaja, jika tidak diberikan pendidikan dan pemahaman seksual yang baik, keinginan melakukan tindakan-tindakan seksual sulit dicegah.

Ketika anak mulai mengenal pornografi, orangtua harus melakukan berbagai hal dalam memberikan pengertian tentang bahaya pornografi dan pemahaman mengenai organ seksual mereka, bukan malah mengecamnya. Selain pendidikan seks, orang tua juga perlu mengenalkan bahaya pornografi juga membatasi akses pada gawai.

Ada beberapa alasan mengapa seseorang harus menghentikan dirinya dari kecanduan pornografi atau dari kecanduan menonton film porno. 

Berikut keuntungan menghentikan candu pornografi. Dikutip tim Pedoman Tangerang dari laman Boldsky.

Menghentikan disfungsi ereksi

Disfungsi ereksi adalah masalah yang umum dialami oleh pria. Ketagihan pornografi dan proses masturbasi bisa membuat otak bekerja sedemikian rupa, sehingga bisa menghentikan atau mengganggu kehidupan seksual seseorang. Tapi saat mereka berhenti menonton pornografi, mereka bisa menghentikan masalah kesehatan semacam ini.

Stamina terjaga

Ketika seseorang menonton film porno, dia akhirnya melakukan masturbasi, yang menyebabkan energinya terkuras, baik mental maupun fisik. Jika mereka berhenti menonton film porno, maka energi mereka akan terjaga dan bisa diberdayakan untuk hal lain yang bermanfaat.

Hubungan menjadi sehat

Halaman:

Editor: Araf Mukhtar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah