Ustadz Yusuf Mansur Nyaleg, GP Center: Jika Programnya Bagus Kita Sambut

- 2 Juli 2023, 11:00 WIB
Ustadz Yusuf Mansur Nyaleg, GP Center: Jika Programnya Bagus Kita Sambut
Ustadz Yusuf Mansur Nyaleg, GP Center: Jika Programnya Bagus Kita Sambut /

Pedoman Tangerang - Pemilu 2024 mendatang diprediksi akan makin semarak dengan tampilnya wajah baru di panggung politik.

Sebut saja wajah-wajah baru tersebut adalah Susno Duadji, Varrell Bramasta, Aldi Taher, Baiq Gita dan Yusuf Mansur yang belakangan menyatakan siap menjadi wakil rakyat melalui Partai Perindo.

Menanggapi hal tersebut, relawan Ganjar Pranowo Center (GP Center) akan menyambut sosok yang memiliki visi dan program untuk masyarakat.

Baca Juga: Wakil MUI Sebut Kasus Panji Gumilang Untuk Alihkan Masalah yang Lebih Besar di Indonesia

"Siapapun sosoknya sekalipun artis jika memiliki rencana dan program untuk kemaslahatan masyarakat, ya harus kita sambut dong," kata Reynaldi Adi Surya selaku Kepala Humas merangkap Ketua DPW GP Center Banten. Pada Jumat 30 Juni 2023.

Pria yang akrab disapa Bung Rey ini mengatakan bahwa dunia politik adalah hak setiap individu, tak terkecuali seorang artis dan ulama.

"Adalah hak tiap orang untuk berpolitik, mau artis atau ulama, jika ia datang ke gelanggang politik untuk rakyat, ya harus kita dukung," paparnya.

"Apalagi bukan hal baru dalam sejarah kita seorang selebritis dan ustadz, terjun ke dunia politik. Saya sih husnuzhan (baik sangka) kalau tujuan seorang ustadz nyaleg pasti untuk kemaslahatan umatnya," sambungnya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Destinasi Wisata Liburan bersama Keluarga di Malang

Halaman:

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x