Heboh Soal Rumah Ganjar, Relawan GP Center Angkat Bicara: Kami Hadir Secara Alami

- 3 Oktober 2022, 15:35 WIB
GP Center Angkat Bicara soal Rumah Ganjar
GP Center Angkat Bicara soal Rumah Ganjar /Reynaldi Adi Surya

GP Center sendiri membenarkan bahwa tugas para relawan adalah berusaha untuk mengangkat kinerja dan prestasi Ganjar untuk dibawa ke tingkat nasional di 2024.

Bagi mereka sosok Ganjar adalah pilihan tepat untuk "melanjutkan visi pembangunan Indonesia 2045". Thomas sendiri mengatakan bahwa saat ini GP Center tidak memberitakan soal Ganjar tok, namun lebih kepada edukasi politik dan mengarahkan anak muda agar berpolitik secara produktif.

"Intinya Rumah Ganjar bukan dilihat sebagai bangunan fisik namun "bangunan semangat relawan" yang terbangun secara spontan dari masing-masing individu yang berkumpul dan berkembang menjadi semangat kolektif yang didasari atas cita-cita bersama yaitu mendukung Pak Ganjar Pranowo sebagai capres dari PDIP pada kontestasi pemilu 2024 nanti," kata Thomas.

Ia juga mengkritisi sikap PDIP yang terlalu curigaan terhadap kelompok relawan Ganjar Pranowo. Sebab menurutnya PDIP seharusnya berterimakasih karena mereka sudah bekerja tanpa diperintah siapapun dengan bujet yang dihimpun secara kolektif dari relawan.***

 

"Semangat relawan ini seharusnya tidak perlu dipermasalahkan keberadaannya oleh partai politik, malah sebaliknya PDIP seharusnya berterimakasih dan mendukung para relawan yang notabene memiliki semangat nasionalis dan pluralisme yang sama dengan PDIP sehingga relawan juga sebagai penyokong semangat PDIP sebagai partai yang terdepan dalam menjaga dan merawat semangat persatuan dalam perbedaannya bangsa ini," pungkas Thomas.***

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x