Eks Vokalis Nidji Ini Beberkan Alasan Kritisi Formula E Jakarta, Giring: Saya Ingin Menjadi...

- 8 Juni 2022, 16:51 WIB
Eks Vokalis Nidji Ini Beberkan Alasan Kritisi Formula E Jakarta, Giring: Saya Ingi Menjadi...
Eks Vokalis Nidji Ini Beberkan Alasan Kritisi Formula E Jakarta, Giring: Saya Ingi Menjadi... /Kolase Lintasan Formula E Jakarta dan Giring Ganesha/Diolah dari Google

Pedoman Tangerang - Eks vokais band Nidji Giring Ganesha beberapa waktu lalu menjadi sorotan lantaran lantang mengkritisi balapan Formula E di Jakarta.

Bahkan ia melakukan sidak ke lokasi Formula E di kawasan Ancol, Jakarta Utara pada Rabu 5 Januari 2022 lalu.

Namun baru-baru hal mengejutkan diungkapkan oleh ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), secara terang-terangan bahwa dirinya memiliki ambisi menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Hal tersebut dilontarkan oleh Giring kepada awak media di Gedung Pusat Perfilman Haji Usmar Ismail Kuningan Jakarta Selatan, Senin 6 Juni 2022.

Baca Juga: Dinyinyiri Gegara Jasanya Tak Dipakai di Formula E, Mbak Rara Pawang Hujan Ngegas

Baca Juga: Imbas Live Tiktok 24 Jam, Caesar Digrebek 20 Orang dari BNN: Kejadian saat Saya...

"Saya sih mau, suatu hari nanti jadi Gubernur DKI Jakarta, tapi bukan sekarang kali, ya," ujar Giring.

Lebih lanjut, Giring menyatakan bahwa untuk saat ini dirinya hanya ingin, dan ini keinginan terbesarnya, PSI menang di Pemilu 2024 mendatang.

"Kalau sekarang cita-cita besar saya adalah bagaimana PSI menang di 2024, itu dulu," ujar Giring.

Baca Juga: Heboh Soal FPI Reborn Dukung Anies Baswedan, Rocky Gerung: Itu Kerjaan...

Sebagaimana diketahui, Giring Ganesha terus melontarkan krtitknya soal Formula E Jakarta.

Giring mempertanyakan indikator Formula E Jakarta bisa disebut berhasil.

"Berhasil lihatnya dari mana? Apakah dilihat dari jumlah penontonnya, apakah dilihat dari jumlah keuntungannya, apakah dilihat dari dampak ekonominya ke masyarakat di sekitar dan masyarakat DKI Jakarta," kata Giring di kawasan Kuningan Jakarta, Senin 6 Juni 2022.

Menurut Giring, indikator kesuksesan Formula E Jakarta bukan hanya soal keramaian dan ingar bingar. Kesuksesan, katanya, lebih dari itu.

"Makanya sukses itu dilihat dari mana? Kalau cuma rame dan ingar bingar saja menurut saya sih itu bukan, apa ya, bukan level sukses aja," ujar Giring.***

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x