Ketika Puan Keliling Solo Ditemani Gibran

- 13 Juni 2021, 08:00 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani (kiri) bersama Walikota Solo Gibran Rakamubing Raka (kanan) saat mengunjungi pasar Legi di Kota Solo, Sabtu, 12 Juni 2021.
Ketua DPR RI Puan Maharani (kiri) bersama Walikota Solo Gibran Rakamubing Raka (kanan) saat mengunjungi pasar Legi di Kota Solo, Sabtu, 12 Juni 2021. /Foto: Dok. PDIP.

Pedoman Tangerang – Ketua DPR RI Puan Maharani blusukan di Kota Solo pada Sabtu, 12 Juni 2021. Selama kunjungan kerjanya itu, Puan dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, selalu satu mobil, sejak dijemput dari Bandara Adi Soemarmo hingga kembaki di antar saat akan kembali ke Jakarta.

Setibanya di Solo pada Sabtu siang, Puan dan Gibran langsung meninjau proses rehabilitasi Pasar Legi.

Pasar itu kebakaran pada 2018 dan ditargetkan selesai direhabilitasi pada Oktober 2021, lalu dapat kembali ditempati para pedagang satu bulan setelahnya.

Dari Pasar Legi, anak dua Presiden RI itu menuju Balai Kota Solo dalam rangka meninjau proses vaksinasi untuk guru, warga lansia, difabel, pedagang kaki lima, pelaku pariwisata, pekerja media, dan kelompok masyarakat lainnya.

Baca Juga: Blusukan di Solo, Puan Tinjau Vaksinasi Bareng Gibran

Puan memberikan 20.000 dosis vaksin untuk warga Jawa Tengah, khususnya Solo, Boyolali, Klaten, dan Sukoharjo.

Pelaksanaan vaksinasi di empat daerah di Jawa Tengah itu dilakukan serentak, dan Puan memantau pelaksanaannya secara langsung maupun virtual.

“Saya sebagai Ketua DPR RI memantau betul kegiatan vaksinasi yang sekarang sedang berjalan di seluruh Indonesia,” kata Puan.

“Ini untuk mendorong percepatan vaksinasi. Karena harus dilakukan percepatan vaksinasi supaya Covid-19 bisa lebih cepat dikendalikan, demi memutus penyebaran virus corona,” imbuh mantan Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan tersebut.

Halaman:

Editor: Alfin Pulungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x