Kisah Cinta Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth: Dari Pandangan Pertama Hingga Menua Bersama

- 9 September 2022, 14:30 WIB
Potret Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth/thenews.com.pk
Potret Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth/thenews.com.pk /

Pedoman Tangerang – Kisah cinta abadi yang romantis nampaknya bukan cuma terdapat dalam sebuah novel atau drama korea, tetapi juga terdapat di dunia nyata.

Selama 70 tahun sepasang insan hidup bersama dan berhasil melewati masa-masa sulit dalam kehidupan mereka, selama 70 tahun pasangan tersebut bukan hanya membangun sebuah bahtera keluarga tetapi juga mengabdi pada rakyat dan negara.

Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth adalah pasangan tersebut, mereka berhasil mempertahankan hubungan mereka selama 70 tahun dan telah melewati berbagai peristiwa bersejarah.

Sebagai keluarga kerajaan sekaligus bangsawan, mereka tentu disibukan dengan urusan-urusan protokoler dan formal yang menyangkut kepentingan kerajaan dan rakyat.

Walau disibukkan oleh rutinitas kerajaan yang ketat, namun Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth berhasil mengatasi kejemuan dengan komunikasi dan saling pengertian diantara mereka.

Dikutip dari Tatler.com, awal mula Ratu Elizabeth bertemu dengan Pangeran Philips tepatnya pada musim panas 1939, Pangeran Philip yang lebih tua lima tahun dari Elizabeth muda membuat tuan putri tersebut terpana.

Elizabeth saat itu ditemani saudara perempuanya Margaret bersama orang tua mereka dalam kunjungan ke Dartmouth’s Britannia Royal Naval College, disini Pangeran Philip yang gagah bertemu dengan Elizabeth muda.

Menurut Marion Crawford, pengasuh sang tuan putri, ketampanan Philip dengan rambut pirang dan mata birunya telah membuat sang tuan putri terpana.

Pertemuan selanjutnya terjadi ketika Pangeran Philip yang merupakan keturunan bangsawan Yunani, datang ke kapal pesiar Raja untuk makan bersama, hal ini membuat wajah Elizabeth tampak ‘merah muda’ tulis Carword dalam memoarnya The Little Princesses.

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah