Mobil F1 Mercedes-AMG Petronas Launching Livery Baru di F1 2024

- 16 Februari 2024, 20:19 WIB
Mobil F1 Mercedes AMG Petronas 2024
Mobil F1 Mercedes AMG Petronas 2024 /Muhammad Irfan Fadilah/

Pedoman Tangerang - Mobil F1 Mercedes-AMG Petronas Launching Livery Baru di F1 2024.

Mercedes-AMG Petronas resmi memperkenalkan tim Formula 1 2024 mereka di Sirkuit Silverstone pada Rabu, 14 Februari 2024. 

Mobil baru mereka, yang diberi nama W15, diperkenalkan kepada publik untuk pertama kalinya dalam acara tersebut.

Untuk musim F1 2024, Mercedes akan tetap mengandalkan duet pembalap, Lewis Hamilton dan George Russel. Ini akan menjadi tahun terakhir bagi mereka berdua bersama tim ini karena Hamilton akan pindah ke Ferrari tahun depan.

Dalam peluncuran W15, tidak ada kejutan besar.

Mercedes tetap menggunakan warna perak, yang sudah menjadi ciri khas mereka. Namun, warna perak tersebut hanya terdapat di bagian atas bodi mobil, membentang dari ujung sayap depan hingga tempat duduk pembalap.

Dalam peluncuran W15, tidak ada kejutan besar. Mercedes tetap menggunakan warna perak, yang sudah menjadi ciri khas mereka.

Namun, warna perak tersebut hanya terdapat di bagian atas bodi mobil, membentang dari ujung sayap depan hingga tempat duduk pembalap.

Selebihnya, warna hitam yang digunakan pada livery tahun lalu masih mendominasi bagian samping mobil hingga ke sayap belakang.

Halaman:

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x