Live Skor Akhir Arsenal vs Tottenham: The Gunners Ditahan Imbang 2-2

- 25 September 2023, 09:00 WIB
Live Skor Akhir Arsenal vs Tottenham: The Gunners Ditahan Imbang 2-2
Live Skor Akhir Arsenal vs Tottenham: The Gunners Ditahan Imbang 2-2 /

Pedoman Tangerang – Hasil Liga Inggris yang mempertemukan antara Arsenal vs Tottenham berkahir dengan skor 2-2, The The Gunners ditahan Imbang.

Arsenal gagal membawa pulang poin penuh usai ditahan imbang Tottenham dengan skor 2-2, pertandingan tersebut digelar di Emirates Stadium, Minggu 24 September 2023.

Pertandingan yang berjuluk Derby London tersebut berjalan dengan tempo cepat Arsenal sebenarnya bisa unggul dua kali, pertama pada menit 26 berkat gol bunuh diri Romero, dan Bukayo Saka menit 54 lewat titik putih.

Namun Tottenham merusak pesta kemenangan Arsenal, The Lilywhite memaksa pertandingan berakhir imbang 2-2, berkat dua gol Son Heung-min menit 47, dan 55.

Berkat kemenangan tersebut kini Arsenal tertahan di posisi kelima dengan torehan 14 poin. Sementara Tottenham berada diatas mereka dengan poin yang sama yakni 14.

Baca Juga: Hasil Race MotoGP GP Buddh India 2023 ; Bagnaia Terjatuh, Bezzechi Cetak Sejarah

Jalannya pertandingan

Arsenal balas menggebrak pada menit ke-14 lewat sepakan Gabriel Jesus. Sayang, tembakannya dari sudut sempit masih bisa ditepis Guglielmo Vicario.

Tuan rumah berhasil mencetak keunggulan pada menit ke-26 melalui gol bunuh diri Romero. Upaya Romero untuk mengeblok tendangan Bukayo Saka malah berakibat fatal dan membuat bola meluncur ke gawang sendiri.

Tottenham tak patah arang. Son Heung Min berhasil menyamakan skor pada menit ke-42 usai memanfaatkan umpan tarik Dejan Kulusevski dari sisi kiri. Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.

Saka berhasil membawa Arsenal kembail unggul 2-1 pada menit ke-54. Gol winger Inggris itu tercipta berkat eksekusi penalti yang dingin untuk menaklukkan Vicario.

Baca Juga: Hasil Sprint Race MotoGP India 2023: Jorge Martin Juaranya

Tak butuh waktu lama bagi Tottenham untuk membalas. Blunder yang dilakukan Jorginho berhasil dimanfaatkan James Maddison untuk memberikan umpan kepada Son yang sukses menaklukkan David Raya.

The Gunners mencoba terus menekan pertahanan lawan untuk mencetak keunggulan. Namun, Tottenham mampu memberikan perlawanan dengan baik.

Skor sama kuat 2-2 jadi hasil ideal bagi derby London yang berlangsung menarik dan atraktif di sepanjang laga.

Susunan pemain

Arsenal: David Raya; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko; Declan Rice (Jorginho 46’), Martin Odegaard, Fabio Vieira (Kai Havertz 46’); Bukayo Saka (Emile Smith Rowe 90’), Eddie Nketiah, Gabriel Jesus (Reiss Nelson 77’).

Pelatih: Mikel Arteta.

Tottenham: Guglielmo Vicario; Pedro Porro, Cristian Romero, Micky van de Ven, Destiny Udogie; Pepe Matar Sarr, Yves Bissouma; Dejan Kulusevski, James Maddison (Pierre-Emile Hojbjerg 78’), Son Heung-min (Richarlison 79’); Brennan Johnson (Manor Solomon 63’).

Pelatih: Ange Postecoglou.***

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah