Polisi Tangkap WNA Asal Australia Yang Ludahi Dan Maki Imam Masjid di Buahbatu Bandung

- 29 April 2023, 14:00 WIB
Polisi Tangkap WNA Asal Australia Yang Ludahi Dan Maki Imam Masjid di Buah Batu Bandung
Polisi Tangkap WNA Asal Australia Yang Ludahi Dan Maki Imam Masjid di Buah Batu Bandung /Pikiran Rakyat/Mochamad Iqbal Maulud/

Pedoman Tangerang – Setelah beredar sebuah rekaman video yang menunjukkan seorang Warga Negara Asing asal Australia yang meludahi dan memaki seorang imam masjid di Buahbatu Bandung akhirnya ditangkap.

Jajaran Polrestabes Bandung mengamankan bule asal Australia berinisial MB (48 tahun) di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Sabtu Sabtu 29 April 2023 sekitar pukul 01.00 WIB. Ia diamankan saat hendak kembali ke negaranya Australia.

“Alhamdulillah kami dapat bantuan dengan kepala imigrasi khusus Soekarno Hatta ternyata sudah mau berangkat ke negaranya sehingga kami berkoordinasi untuk melakukan penundaan sementara yang bersangkutan agar bisa diamankan terlebih dahulu untuk dimintai keterangan di polrestabes,” ujar Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono di Mapolrestabes Bandung, Sabtu 29 April 2023.

Baca Juga: Viral! Seorang WNA Ludahi Dan Maki Imam Masjid di Bandung

Budi mengatakan, penyelidikan dilakukan berdasarkan pemeriksaan terhadap korban imam masjid Al Muhajir yang merasa dilakukan perbuatan tidak menyenangkan. “Tenyata benar ada pelapor atau korban yang merasa dilakukan perbuatan tidak menyenangkan oleh warga negara asing,” katanya.

Sebelumnya beredar Video yang diunggah oleh akun Instagram @infomrraya sekira pukul 20.00 WIB, 28 April 2023. “Berita kurang mengenakan dari Masjid Al Muhajir Jupiter, setelah salah seorang Bule yang sedang menginap di daerah Jupiter Barat tampak meludahi dan memaki seorang Imam/ Petugas dari Masjid Al Muhajir pada Jumat pagi sekitar jam 6” tulis keterangan video.

Baca Juga: Sungguh Mulia, Meski Diludahi Bule Asal Australia, Imam Masjid di Buah Batu Tak Akan Lapor Polisi

Seorang Warga Negara Asing (WNA) berkebangsaan Australia masuk ke dalam Masjid Al Muhajir, di Jalan Sekajati Kecamatan Buah Batu Kota Bandung pada Jumat, 28 April 2023.

Halaman:

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x