Tepis Isu Formula E Hengkang Ke Singapura, JakPro: Formula E Tetap di Sini Hingga 2024

- 12 September 2022, 08:00 WIB
JakPro tepis isu mengenai hengkangnya Formula E ke Singapura
JakPro tepis isu mengenai hengkangnya Formula E ke Singapura /Instagram @sandiuno/

Pedoman Tangerang - PT Jakarta Propertindo (JakPro) menepis ucapan Peter F Gontha terkait hengkangnya Formula E dari Indonesia.

JakPro menilai Formula E tetap akan diselenggarakan di Indonesia hingga tahun 2024.

Secara tidak langsung JakPro menepis isu mengenai hengkangnya Formula E dari Jakarta yang dikabarkan FEO memilih Singapura sebagai ajang balap mereka berikutnya.

Baca Juga: Johnny G Plate Heran Masyarakat Elu-elukan Bjorka, Netizen: Saya Heran Bapak Bisa Jadi Menkominfo

"Terkait Formula E, pada intinya perhelatan Formula E di Jakarta mendapat pengakuan FEO sebagai yang paling sukses sepanjang musim dan mendapatkan perhatian dunia," ujar VP Corporate Secretary PT JakPro Syachrial Syarif pada Sabtu, 10 September 2022.

"Untuk itu perhelatan dua tahun ke depan (hingga 2024) yang sudah ada kontraknya, akan kami maksimalkan sehingga manfaat berlipat dari perhelatan Formula E dapat dirasakan oleh masyarakat," sambungnya.

Syachrial tidak merinci kegiatan yang akan dioptimalkan selama pelaksanaan balap mobil listrik pada sisa musim 2023 dan 2024.

Baca Juga: Heboh, Hacker Bjorka Sebut Sosok Ini Pembunuh Munir, Begini Kasus Kronologi

Namun, ia berharap upaya optimal dalam pelaksanaan dua tahun mendatang dapat memberikan dampak kepada masyarakat dan ekonomi daerah.

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah