Bharada E Berubah Pikiran, Pasukan Elit Loreng Turun Selamatkan Orangtua Eliezer yang Dijemput Geng Sambo

- 8 September 2022, 16:30 WIB
Geng Sambo Gagal
Geng Sambo Gagal /Sumber foto FB Deolipa Yumara dan FB Josh Wan Pandiangan/

Pedoman Tangerang - Kamaruddin Simanjuntak pernah mengatakan jika orangtua Bharada E sudah dikuasai pasukan tertentu terbukti benar.

Kamaruddin Simanjuntak mengatakan, jika dirinya meminta ortu Bharada E untuk diperiksa terkait dugaan ada uang masuk ke Bharada E.

Tetapi, dia justru dapat info kalau ortu Bharada E sudah tidak ada di kampung, melainkan diduga diamankan di Mako Brimob.

Keberadaan orangtua Bharada E sudah "diamankan" di Mako Brimob, saat ini justru diungkap Deolipa Yumara.

Baca Juga: Ferdy Sambo Ditetapkan Tersangka, Bos Besar Narkoba Ngaku Telah Setor 450 M, Masih Ditangkap? Simak Faktanya

Eks pengacara Bharada E, Deolipa Yumara mengatakan hal itu dilakukan untuk melindungi dari kejaran geng Ferdy Sambo.

Deolipa Yumara mengatakan, ortu mantan kliennya, yakni Bharada E sempat diminta oleh geng dari Ferdy Sambo untuk datang ke Jakarta.

Bharada E mengatakan langsung tentang hal itu ke Deolipa Yumara saat masih menjadi pengacaranya.

Ketika itu, geng Ferdy Sambo mengatakan akan menjemput untuk melindungi ortu Bharada E akan dilindungi oleh grup Ferdy Sambo.

"(Orangtua Bharada E) diminta ke Jakarta. Katanya Grupnya Sambo mau rangkul orang tuanya," kata Deolipa Yumara.

Bharada E langsung menghubungi Deolipa Yumara, untuk meminta bantuannya.

Baca Juga: Brigjen Hendra Kurniawan Dipecat Tak Hormat, Sang Istri Curhat: BJP Hendra Dikriminalisasi

"Eliezer (Bharada E) ngomong. Bang (Deolipa) itu orang tua saya sudah di Jakarta karena permintaan grupnya Sambo. (orangtua Bharada E) Mau dilindungi grupnya Sambo," kata Deolipa Yumara menirukan pembicaraan bersama Bharada E.

Deolipa Yumara menduga, jika pengamanan ortu Bharada E ini agar situasi cerita atau skenario tidak berubah.

"Betul (agar sesuai dengan keinginan Ferdy Sambo)," kata Deolipa.

Dengan situasi saat itu, Deolipa Yumara mengatakan Bharada E seperti dijebak oleh geng Ferdy Sambo.

Saat tahu ortunya sudah di Jakarta, Bharada E langsung berubah pikiran. Bharada E menilai bahwa ortunya akan dijebak geng Ferdy Sambo.

Bharada E takut terjadi sesuatu pada ortunya dan minta bantuan Brimob untuk lebih dulu mengamankan ortunya yang sudah ada di Jakarta.

"Akhirnya dia (Bharada E) kontak Brimob supaya tolonglah selamatkanlah orang tua saya," kata Deolipa Yumara.

Untuk memastikan ortu Bharada E sudah aman, Deolipa Yumara yang masih jadi pengacara yang bersangkutan langsung menghubungi pihak Brimob.

"Saya konfirmasi kebenaran data ini (orangtua sudah diamankan Brimob) ke Sespri Dankor Brimob. 'Ya bang, kami yang amankan (orang tua Bharada E), udah aman'," jelasnya.***

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah