Kunjungi Sirkuit Formula E, Kaki Giring Malah Tercebur ke Lumpur

- 6 Januari 2022, 18:10 WIB
Ketum PSI Giring Ganesha saat melakukan sidak ke lokasi pembangunan sirkuit Formula E, Ancol, Jakarta Utara pada Rabu, 5 Januari 2022.
Ketum PSI Giring Ganesha saat melakukan sidak ke lokasi pembangunan sirkuit Formula E, Ancol, Jakarta Utara pada Rabu, 5 Januari 2022. /Twitter/@Giring_Ganesha/

Pedoman Tangerang - Kaki Giring Ganesha, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) tercebur dilumpur saat tengah menyidak kondisi sirkuit Formula E.

Giring saat itu tengah meninjau lokasi yang dijanjikan oleh Anies Baswedan untuk dijadikan sirkuit Formula E.

Ia menyayangkan lokasi arena balap yang direncanakan lima bulan tersebut ternyata masih dipenuhi oleh lumpur dan kambing yang berkeliaran mencari makan.

Baca Juga: Dikaitkan dengan Sosok Lydia Layangan Putus, Inilah Fakta Lola Diara Fidya

"Tadi pagi sidak ke lokasi Formula E. Ya, beginilah kiranya proyek uang rakyat 2,3 T itu. Pembangunan jalur balapan terhiasi lumpur yang "menghisap". Tak ada pekerja, yang ada kambing yang berbaris," kata Giring di akun media sosial ha @Giring_Ganesha pada Rabu, 5 Januari 2022.

Giring juga mengkritisi program ambisius Gubernur DKI yang terlihat kejar tayang tanpa keseriusan.

"Miris, kejar tayang tinggal 5 bulan lagi dengan kondisi begini," cuitnya.

Baca Juga: Youngjae Punya Kesan Unik Masuk Dunia Akting, Katanya Dia Malu Disebut Aktor

Saat tengah menyusuri lokasi Formula E, Giring tanpa sadar berjalan mendekati areal rawa dan kakinya terjeblos atau terperosok ke lumpur

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x