Muhammadiyah Kirim Logistik hingga Dapur Umum untuk Korban Semeru

- 6 Desember 2021, 14:08 WIB
Ilustrasi personel Muhammadiyah Disaster Management Center
Ilustrasi personel Muhammadiyah Disaster Management Center /Foto: Malang Voice

Baca Juga: Tanggulangi Erupsi Semeru, Polri Gelar Operasi Kemanusiaan Aman Nusa II

MDMC Jawa Timur juga bertugas memobilisasi sumber daya dan bantuan untuk membantu masyarakat di pos layanan yang sudah berdiri di Kabupaten Lumajang dan Malang.

"Kami menerjunkan EMT Nasional MDMC sebagai tanggung jawab Muhammadiyah untuk misi kesehatan membantu warga terdampak erupsi Semeru. Untuk ini kami terus berkoordinasi dengan MDMC Jawa Timur terkait dengan teknisnya di lapangan," katanya.

Indrayanto menuturkan, personel EMT sudah melaksanakan respons medis awal dari Minggu pagi yang berasal dari RS Aisyiyah Probolinggo.

Mereka melaksanakan layanan di Desa Sumberwuluh dan Jugosari, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang.

Baca Juga: Letusan Gunung Semeru Akibatkan 13 Orang Meninggal Dunia

Tim dari RS Aisyiyah menemukan banyak warga yang mengeluhkan sakit diare dan pusing-pusing karena diduga banyak menghirup bau belerang yang keluar bersamaan dengan letusan Semeru.

Di samping itu, Rumah Sakit Muhammadiyah Aisyiyah (RSMA) dari Blitar, Kediri, Malang, Lamongan, dan Bojonegoro juga bergabung menerjunkan tim medis.

Mereka yang dikirim adalah tenaga medis yang sudah berpengalaman terjun dalam penanganan darurat bencana di berbagai daerah di Indonesia.

"Pengobatan dilaksanakan hingga malam hari karena beberapa dusun di kawasan tersebut belum tersentuh bantuan relawan," kata Indrayanto.***

Halaman:

Editor: Muhammad Alfin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah