Buat yang Lagi Isoman, Yuk Cek Caranya Dapat Layanan dan Obat Gratis dari Alodokter

- 8 Juli 2021, 16:45 WIB
Ilustrasi konsultasi dengan Alodokter.
Ilustrasi konsultasi dengan Alodokter. /Foto: Alodokter.

Pedoman Tangerang - Kabar gembira bagi kamu yang sedang isolasi mandiri (Isoman). Pemerintah saat ini telah bekerja sama dengan Alodokter, telemedisin swasta yang memberikan pelayanan gratis untuk pasien Covid-19.

Pasien yang sedang menjalani Isoman bisa berkonsultasi dengan Alodokter dan akan diberikan paket obat isoman dari Kementerian Kesehatan secara cuma-cuma alias gratis. Namun, program ini hanya dikhususkan bagi kamu yang menjadi warga DKI Jakarta.

“Alodokter terus berupaya dalam memberikan pendampingan, edukasi, dan layanan kesehatan kepada masyarakat serta mendukung pemerintah dalam penanggulangan COVID-19," kata Co- Founder dan Director Alodokter Suci Arumsari dalam keterangannya, Kamis, 8 Juli 2021.

Baca Juga: 11 Aplikasi Kesehatan plus Obat Gratis dari Kemenkes untuk Isoman Covid-19, Ios dan Android Oke

Bagaimana caranya untuk mendapatkan pelayanan gratis tersebut? Berikut ini adalah langkah-langkahnya:

1. Pasien melakukan tes PCR atau tes usap antigen di laboratorium yang terafiliasi dengan Kementerian Kesehatan RI.

2. Jika dinyatakan positif, maka pasien akan menerima Whatsapp dari Kemenkes RI (dengan centang hijau) secara otomatis. Untuk diketahui, kasus positif adalah pasien yang memiliki hasil positif tes PCR dari 7 hari ke belakang atau tes usap antigen positif dari dua hari terakhir.

3. Untuk mendapatkan pelayanan gratis dari ala dokter, pasien terlebih dahulu mendaftarnya di link: https://program.alodokter.com/syarat-ketentuan-paket-obat-isoman-gratis/

Baca Juga: DPR Minta Pemerintah Tambah RS Lapangan untuk Pasien Covid-19

Halaman:

Editor: Alfin Pulungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah