Siapa Maruli Simanjuntak? Inilah Sosok KSAD Baru yang Ternyata Bukan Orang Sembarangan

29 November 2023, 16:30 WIB
Siapa Maruli Simanjuntak? Inilah Sosok KSAS Baru yang Ternyata Bukan Orang Sembarangan. /Antara/Fikri Yusuf/

 

Pedoman Tangerang - Publik tanah air kini menyoroti calon KSAD baru yang akan ditunjuk oleh presiden Joko Widodo.

Sosok yang akan menjadi KSAD pengganti Dudung kini disebut-sebut Panglima Komando Cadangan Srategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal Maruli Simanjuntak.

Letjen Maruli Simanjuntak disebut menjadi kandidat kuat KSAD menggantikan Jenderal Agus Subiyanto yang dilantik oleh Presiden Jokowi menjadi Panglima TNI.

Baca Juga: Siapa Sebenarnya Westri? Inilah Sosok Wanita Cantik yang Disebut Istri Baru Dedi Mulyadi

Pihak Istana pun membenarkan Presiden Jokowi akan melantik KSAD yang baru pada siang ini.

Namun demikian, pihak Istana belum memberikan bocoran siapa sosok perwira tinggi yang akan dilantik menjadi KSAD ini.

Baca Juga: Siapa Andy Rompas Manguni Makasiouw? Inilah Sosok Panglima Pasukan Adat Sulawesi yang Viral di Media Sosial

Sosok Letjen Maruli Simanjuntak

Letjen Maruli Simanjuntak ternyata bukan orang sembarangan. Ia merupakan menantu dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan.

Maruli Simanjuntak lahir 27 Februari 1970 menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat terhitung sejak tanggal 29 November 2023 hari ini, menggantikan Jenderal TNI Agus Subiyanto, yang telah dilantik sebagai Panglima TNI.

Pria lulusan Akademi Militer tahun 1992 berasal dari kecabangan Infanteri (Kopassus) dan Detasemen Tempur Cakra.

Baca Juga: Siapa Sosok Aldi Sahilatua Nababan? Ini Profil Mahasiswa Asal Bali yang Tewas dan Alat Vitalnya Rusak

Lulusan dari Akademi Militer (Akmil) tahun 1992, Maruli memiliki pengalaman di Infanteri Kopassus dan Detasemen Tempur Cakra.

Setelah menyelesaikan pendidikannya di Akmil, Maruli menjabat dalam sejumlah posisi strategis.

Pada tahun 2002, ia diangkat sebagai Komandan Detasemen Tempur Cakra, yang menjadi jabatan penting pertamanya.

Tiga tahun berikutnya, Maruli menjabat sebagai Perwira Bantuan Madya Operasi Kopassus.

Jabatan tersebut ia emban selama tiga tahun lamanya, mulai tahun 2005 sampai 2008.

Setelah itu, Maruli dipercaya mengisi posisi Komandan Batalyon (Danyon) 21 Grup 2 Kopassus pada 2008 sampai 2009.

Pada tahun 2008 sampai 2010, ia dimutasi dan naik pangkat menjadi Komandan Sekolah.

Kemudian pada 2020, Maruli menjabat sebagai Pangkostrad, Pangdam IX/Udayana.

Ini merupakan jabatan terakhirnya sampai akhirnya ia masuk ke dalam daftar kuat calon KSAD selanjutnya.***

Editor: Bustamil Arifin

Tags

Terkini

Terpopuler