Jasa Marga Catat 200 Ribu Kendaraan Kembali ke Wilayah Jabotabek

- 17 Mei 2021, 19:39 WIB
foto pemudik yang memadati jalan tol
foto pemudik yang memadati jalan tol /pmj news/

Pedoman Tangerang – Pasca Lebaran para pemudik secara berangsur mulai kembali ke Jabodetabek setelah libur panjang di kampung halaman.

Pihak Jasa Marga mencatat pada sabtu dan minggu tercatat sebanyak 200.450 kendaraan mulai menuju ke arah Jabodetabek, baik dari arah Timur, arah Barat, maupun arah Selatan.

Menurut Dwimawan Heru selaku Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk, angka ini turun 31,4% dari lalu lintas normal sebesar 292.270 Kendaraan.

Baca Juga: Waduh, Pemudik yang Balik ke Jakarta Tanpa Surat Bebas Covid-19 Wajib Isolasi

“Untuk distribusi lalu lintas dari ketiga arah adalah sebesar 34,3% dari arah Timur, 29,9% dari arah Barat dan 35,8% dari arah Selatan”  kata Dwimawan Heru dalam keterangan tertulisnya pada Senin, 17 Mei 2021.

Secara rinciannya sebagai berikut,

 ARAH TIMUR

- GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 37.603 kendaraan menuju Jakarta, turun sebesar 46,7% dari lalin normal 70.542 kendaraan.

- GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 31.246 kendaraan menuju Jakarta, turun sebesar 56,2% dari lalin normal 71.311 kendaraan.

Halaman:

Editor: Alfin Pulungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah