Elon Musk Digugat Mantan Karyawan Twitter 7,48 Triliun

- 15 Juli 2023, 09:00 WIB
Elon Musk Digugat Mantan Karyawan Twitter 7,48 Triliun
Elon Musk Digugat Mantan Karyawan Twitter 7,48 Triliun /GONZALO FUENTES/REUTERS

Baca Juga: Pemerintah Italia Tawarkan Colosseum Jadi Tempat Adu Jotos Elon Musk Vs Mark Zuckerberg

Sebelumnya, Twitter digugat mantan karyawan karena tak bayar bonus pada 2022, juga setelah media sosial ini diakuisisi oleh miliarder Elon Musk. Meskipun, para eksekutifnya berulang kali menjamin perusahaan akan membayarkan bonus itu.

Gugatan terkait bonus ini diajukan ke pengadilan federal San Francisco pada Selasa 20 Juni oleh Mark Schobinger, mantan direktur senior kompensasi di Twitter, yang resign akhir Mei 2023.

Gugatan tersebut menyatakan setelah Musk mengakuisisi perusahaan pada April 2022, banyak karyawan yang menyuarakan kekhawatiran atas nasib kompensasi dan bonus tahunan mereka.

Pada bulan-bulan menjelang penuntasan akuisisi Twitter oleh Musk, para eksekutif perusahaan berulang kali menjanjikan kepada para karyawan bahwa bonus tahun 2022 akan dibayarkan sebesar 50 persen dari target.

“Janji tersebut diulangi setelah akuisisi Musk,” kata gugatan tersebut.***

Halaman:

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x