Tinggal 3 Hari Lagi! Cek Bantuan BSU 2022 Selengkapnya Di Sini

- 25 Desember 2022, 19:00 WIB
Tinggal 3 Hari Lagi! Cek Bantuan BSU 2022 Selengkapnya Di Sini.
Tinggal 3 Hari Lagi! Cek Bantuan BSU 2022 Selengkapnya Di Sini. /Twitter.com/@KemnakerRI/

Pedoman Tangerang – Tinggal 3 hari lagi! Cek Bantuan BSU 2022 selengkapnya di sini.

Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) menyampaikan penyaluran program Bantuan Subsidi Upah/Gaji atau BSU 2022 senilai Rp 600.000 akan diperpanjang hingga Selasa, 27 Desember 2022.

Sebelumnya, penyaluran BSU dijadwalkan berakhir pada Selasa, 20 Desember 2022. Bantuan Subsidi Gaji/Upah ini dapat diambil melalui Kantor Pos mana saja yang terdekat dari lokasi penerima bantuan.

Merujuk Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 10 Tahun 2022, penyaluran BSU tahun ini hanya dilakukan melalui Bank Himbara (Bank BRI, Bank Mandiri, BNI, dan BTN), Bank Syariah Indonesia untuk Provinsi Aceh, dan Pos Indonesia.

Baca Juga: Piala AFF 2022 Brunei Darussalam vs Indonesia Main Hari Apa dan Live Dimana? Ini Jadwal dan Link Streamingnya

Lantas bagaimana cara mengetahui apakah kita mendapatkan BSU atau tidak?

Anda bisa melakukan pengecekan dilaman resmi Kemenaker dibawah ini
https://kemnaker.go.id/

Namun sebelum anda melakukan pengecekan anda harus terdaftar terlebih dahulu menggunakan NIK, nama lengkap, nama ibu kandung, nomor handphone, dan alamat email yang aktif.

Setelah memiliki akun, langkah-langkah pengecekan status pencairan BSU 2022 sebagai berikut:

Akses laman https://kemnaker.go.id
Login dengan akun yang telah didaftarkan
Anda dapat melengkapi profil biodata diri berupa foto profil, status pernikahan, tipe lokasi, dan lainnya
Anda akan mendapatkan notifikasi berupa penetapan calon penerima, ditetapkan sebagai tahap penerima, dan status penyaluran BSU 2022.
Jika dana bantuan sebesar Rp 600.000 telah tersalurkan, maka Anda akan memperoleh pemberitahuan mengenai status penyaluran BSU 2022 seperti ini:

“Hai, ada kabar baik nih… Bantuan Subsidi Gaji/Upah 2022 sebesar Rp 600.000 (enam ratus ribu rupiah) telah cair ke rekening Anda di Bank Mandiri. Selamat ya”.

Selain melalui laman kemnaker.go.id, Anda juga dapat melakukan pengecekan status penyaluran BSU 2022 dengan memantau rekening secara berkala.***

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah