Yuk Simak, 6 Tips Jaga Kesehatan Mentalmu

- 3 Oktober 2021, 08:50 WIB
ilustrasi meditasi
ilustrasi meditasi /

1. Meditasi
Jika belum terbiasa, lakukan paling tidak 1-2 menit setiap hari untuk melatih jasmani dan rohani anda.
Latihan ini agar anda bisa lebih sadar akan kehidupan anda saat ini dan tidak terpusat pada kecemasan anda ataupun hal yang telah lama terjadi,

2. Olahraga
Dalam badan yang sehat ada jiwa yang kuat, setidaknya gerakkan tubuhmu paling tidak 15 menit untuk berolahraga ringan.
Bisa lakukan yoga dirumah, bersepeda, jogging atau menari dengan musik yang disukai,

3. Menerima diri sendiri
Hal sederhana yang sangat sulit dilakukan. Mau tidak mau, satu-satunya orang yang bisa diandalkan adalah diri sendiri.
Terimalah kekuranganmu dan perasaanmu dengan segala rasa sakit yang dirasakan.
Jangan terlalu menekan untuk melupakan,

4. Bersyukur
Hal kedua yang sulit, bukan berati tidak bisa dilakukan.
Bersyukurlah atas hidupmu saat ini, karena kita tidak pernah bisa memastikan keadaan dimasa depan.
Dan mungkin orang diluar sana jauh lebih kurang daripada dirimu saat ini,

Baca Juga: Yuk Simak, Manfaat Melakukan Seks Bagi Kesehatan Wanita

5. Penggunaan Medsos
Sadar atau tidak, media sosial memperparah keadaan mental seseorang.
Media sosial ajang untuk memperlihatkan aktivitas yang membuat kita terkadang membandingkan diri kita sendiri.
Batasi penggunaan media sosial untuk sementara waktu,

6. Bersosialisasi
Jaga hubungan sosial dengan bercerita dan berbagi kisah dengan teman, sahabat atau saudara bisa membuat diri lebih tenang.

Ketika merasa mentalmu melemah dan diikuti dengan gejala fisik yang lain segeralah untuk pergi ke psikolog.

Mungkin masih tabu bagi masyarakat untuk pergi ke psikolog.

Namun perlu diingat, kesehatan mental sama saja dengan fisik. Jika sakit perlu pengobatan.

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x