KLIK DISINI, Cara Mudah Cek Bansos Apa Saja yang Cair Juni 2022

13 Juni 2022, 14:00 WIB
KLIK DISINI, Cara Mudah Cek Bansos Apa Saja yang Cair Juni 2022 /Dokumentasi Kemensos

Pedoman Tangerang - Bantuan sosial telah memasuki tahap pencairan bulan Juni 2022.

Bantuan sosial disalurkan kepada penerima melalui Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA) dan akan dicairkan langsung melalui mesin ATM dan E-warong terdekat.

Penyaluran bansos telah memasuki Tahap II yang disalurkan per triwulanan (setiap tiga bulan), yaitu April, Mei, dan Juni, dikutip dari akun Instagram @kemensosri.

Sedangkan, untuk mengecek bansos apa saja yang akan cair Juni 2022 ini, masyarakat hanya membutuhkan HP yang terkoneksi internet dan KTP saja.

Baca Juga: Gus Mus: Daging Babi Dimusuhi, Tapi Korupsi Kalian...

Baca Juga: Ini Dia Jadwal Razia Polisi Operasi Patuh 2022 Lengkap Dan Sasaran Pelanggaran

Namun, tidak semua masyarakat bisa mendapatkan bantuan sosial dari pemerintah, karena sebelumnya masyarakat harus terdaftar dalam data resmi DTKS Kemensos.

Tanpa berlama-lama lagi, di bawah ini adalah cara cek bansos apa saja yang akan cair bulan Juni 2022 ini:

1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id.

2. Kemudian, isi alamat Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan sesuai dengan data di KTP penerima Manfaat (PM)

3. Selanjutnya, isi nama Penerima Manfaat (PM), sesuai dengan KTP penerima bansos.

4. Jangan lupa, ketik 8 huruf kode, yang tertera dalam kotak kode 'gunakan spasi'.

5. Bila kode masih kurang jelas atau salah, bisa klik 'ulangi' atau ikon kotak merah di bagian kanan, untuk mendapatkan kode baru.

6. Terakhir, klik tombol 'Cari Data'.

Kalian tinggal ikuti langkah yang telah diuraikan diatas. Cek bantuan apa saja yang cair di bulan Juni ini.

Demikianlah informasi cek bansos apa saja yang turun di bulan Juni 2022 ini.***

Editor: Bustamil Arifin

Tags

Terkini

Terpopuler