Seorang Ustadz di Tangerang Tewas Ditembak oleh Orang Tak Dikenal

- 19 September 2021, 03:00 WIB
Ilustrasi penembakan
Ilustrasi penembakan /Pixabay/mohamed_hassan/

Pedoman Tangerang - Penganiayaan terhadap seorang ulama kembali terjadi, kini seorang ustadz di Pinang, Kota Tangerang meninggal akibat ditembak oleh seseorang tak dikenal.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolsek Pinang Iptu Moh. Tapril dalam keterangannya. "Benar (ada penembakan ustadz) korban meninggal," kata Kapolsek saat dikonfirmasi oleh wartawan pada Sabtu, 18 September 2021.

Dikabarkan bahwa ustadz yang ditembak berinisial A (43) dan tengah selesai menunaikan shalat Maghrib berjamaah di Masjid sekitar.

Baca Juga: AA Gym Muda Ini Ingin Wujudkan Mimpi Jadi Penghafal Qur'an 30 Juz

Lalu korban pulang dan ketika hendak memasuki ruman, sekitar pukul 18.30 WIb tiba-tiba ada seseorang yang menembaknya dengan senjata api dan tepat mengenai punggung korban.

Warga sekitar yang mendengar suara tembakan tersebut segera keluar dan kaget karena Imam mereka menjadi sasaran tembak oleh orang yang tak bertanggungjawab.

Setelah dilarikan ke Rumah Sakit Mulya Pinang, akhirnya Ustadz A menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 19.17 WIB.

Baca Juga: Remaja AS Membunuh Semua Keluarganya, Mempostingnya Ke Sosmed, Lalu Bunuh Diri

Kini polisi tengah melakukan olah TKP dan juga mengumpulkan barang bukti serta saksi untuk pendalaman kasus penembakan ini.***

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah