Ji Chang Wook Positif COVID-19, Syuting Berhenti

- 26 Juli 2021, 18:15 WIB
i Chang-wook dinyatakan positif COVID-19. Sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan, dia diisolasi dan menerima perawatan," kata pihak agensi kepada SPOTV News seperti dikutip dari Soompi, Senin.
i Chang-wook dinyatakan positif COVID-19. Sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan, dia diisolasi dan menerima perawatan," kata pihak agensi kepada SPOTV News seperti dikutip dari Soompi, Senin. /

Pedoman Tangerang - Ji Chang-wook Aktor Korea Seatan, terkonfirmasi positif COVID-19, ungkap agensi Glorious Entertainment.

"Ji Chang-wook dinyatakan positif COVID-19. Sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan, dia diisolasi dan menerima perawatan," kata pihak agensi kepada SPOTV News seperti dikutip dari Soompi, Senin.

Menurut pihak JTBC News, staf produksi drama dan anggota pemeran dalam proyek yang sama dengan Chang-wook juga menjalani tes COVID-19 dan harus menghentikan syuting untuk saat ini.

Sebelumnya, Chang-wook dikabarkan menjalani syuting untuk serial Netflix berjudul "The Sound of Magic" yang juga dibintangi aktor Hwang In-yeop dan Choi Sung-eun.

Baca Juga: Obat Herbal Asam Lambung dr Zaidul Akbar, Maag Kronis Ternyata Bukan Karena Telat Makan

Aktor Ji Chang Wook tengah mendiskusikan kemungkinan untuk kembali lagi bermain drama baru.

“Ji Chang Wook sendiri ditawari peran dalam ‘Tell Me Your Wish’ dan saat ini sedang meninjaunya,” kata agensinya Glorious Entertaintment seperti dilansir dari Soompi, Kamis.

Drama "Tell Me Your Wish" mengisahkan orang-orang yang memiliki harapan mati dengan baik.

Drama ini akan menceritakan kisah tentang keselamatan yang terjadi di bangsal rumah sakit dan menyelamatkan “anak-anak dewasa” yang telah jatuh ke dalam sebuah kekacauan bersama-sama.

Baca Juga: Ibunda Amanda Manopo Pemeran Andin Ikatan Cinta Meninggal Dunia, Akibat Kritis Sejak 20 Juli 2021

Halaman:

Editor: Rahman Sugidiyanto

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah