TV Analog Besok Sudah Disuntik Mati, Ma’ruf Amin: ‘Memang Sudah Harus’

- 1 November 2022, 16:35 WIB
Segera beralih dari TV analog ke TV Digital dengan menggunakan Set Top Box
Segera beralih dari TV analog ke TV Digital dengan menggunakan Set Top Box /Pixabay/Funnytools/

Pedoman Tangerang – Rencana TV Analog yang akan disuntik mati pada esok, Rabu, 2 November 2022 sudah terdengar olejh Ma’ruf Amin yang adalah Wakil Presiden RI.

Menurut Ma’ruf Amin, rencana penyuntikan mati mengenai siaran TV analog atau Analog Switch Off (ASO) itu memang harus dilakukan.

Hal itu disebabkan, menurut Ma’ruf Amin penyiaran acara di TV secara analog di Indonesia memang sudah cukup tertinggal. Jadi sudah waktunya untuk dimatikan.

Baca Juga: Ramai Sholat Jenazah Ma'ruf Amin Pakai Rukuk dan Sujud, Terungkap Sosok Ternama Bukan Sembarangan

"Saya kira memang sudah harus, sudah lama sudah tertinggal. Jadi menurut saya tidak perlu ditunda lagi, harus dilaksanakan," Ucap Ma’ruf Amin pada hari Senin, 1 November 2022.

Pernyataan Ma’ruf Amin itu sudah sesuai pada digitalisasi penyiaran. Yang sesuai dengan perintah pasal 72 undang-undang (UU) 11/2022 tentang Cipta Kerja, yang mengubah UU 32/2022 tentang penyiaran.

Ditambah lagi, Ma’ruf Amin juga menyatakan kalau rencana suntik mati TV Analog ini sudah lama disosialisasikan oleh pemerintah, melalui Kementrian Komunikasi dan Informatika.

Baca Juga: Tanpa UU Data Pribadi, Indonesia Hidup di Era Digital dengan Cara Kerja Analog

"Kementerian Kominfo itu sudah melakukan persiapan dan sudah lama saya kira ada di iklankan di mana-mana," Tambah Ma’ruf Amin.

Seperti diketahui, penyuntikan mati penyiaran TV Analog di Indonesia rencananya akan dimulai pada tanggal 2 November 2022. Dan akan dilaksanakan secara bertahap.

Halaman:

Editor: Muhammad Alfin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x