Sony Kesulitan Produksi PS5, Sega Malah Rilis Konsol lawas Sega Genesis Mini

- 22 Januari 2022, 18:00 WIB
Perusahaan SEGA Corporation kembali merilis Sega Genesis Mini untuk para pecinta game retro
Perusahaan SEGA Corporation kembali merilis Sega Genesis Mini untuk para pecinta game retro /Sega.com/

Pedoman Tangerang - Antusiasme masyarakat terhadap PlayStation 5 atau PS 5 nampaknya tak bisa dipenuhi oleh perusahaan Sony.

Kekurangan bahan baku dan pengaruh pandemi membuat Sony kesulitan memproduksi konsol PS5.

Ini yang membuat masyarakat kecewa karena stok PS5 yang langka membuat harganya dimanfaatkan oleh calo hingga melambung tinggi.

Baca Juga: Kondisi Terkini Ardhito Pramono, Ungkap Menyesal Hingga Sudah Bikin Tiga Lagu

Berbeda dengan Sony yang kesulitan memproduksi konsol PS5, SEGA Corporation justru kembali merilis konsol Sega Mega Drive atau Sega Genesis.

Dalam sejarah, Sega Genesis atau Mega Drive adalah konsol game paling laku yang sukses merajai pasar game dan menyalip Nintendo pada awal dekade 90an.

Konsol dengan game-game legendaris seperti Sonic the Hedgehog, ini membuat generasi 90an kangen memainkan game-game lawas tersebut.

Baca Juga: PlayStation 5 Langka, Sony malah Genjot Produksi PlayStation 4

Tingginya permintaan masyarakat terhadap konsol lawas ini disambut oleh Sega dengan merilis konsol Sega Mega Drive atau Genesis mini.

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah