Teks Khutbah Jumat 6 Oktober 2023; Sifat-sifat yang Menghilangkan Rasa Syukur Atas Nikmat Allah SWT

- 5 Oktober 2023, 17:00 WIB
Teks Khutbah Jumat 6 Oktober 2023; Sifat-sifat yang Menghilangkan Rasa Syukur Atas Nikmat Allah SWT.
Teks Khutbah Jumat 6 Oktober 2023; Sifat-sifat yang Menghilangkan Rasa Syukur Atas Nikmat Allah SWT. /Unsplash/SR

Mari perkuat komitmen ketakwaan dengan menjalankan segala perintah dan menjauhi larangan-Nya.

Ma’asyiral Muslimin jamaah Jumat rahimakumullah, Di antara larangan dari Allah yang harus kita jauhi adalah sifat iri dan dengki yang merupakan sifat perusak batin dan jiwa kita.

Allah berfirman dalam Al-Qur’an Surat An-Nisa' ayat 32: وَلَا تَتَمَنَّوْا مَا فَضَّلَ اللّٰهُ بِهٖ بَعْضَكُمْ عَلٰى بَعْضٍ ۗ

Artinya: “Janganlah kamu iri hati terhadap apa yang telah dilebihkan Allah kepada sebagian kamu atas sebagian yang lain.”

Rasulullah saw. juga mengingatkan umatnya untuk menjauhi sifat ini dengan sabdanya yang diriwayatkan Imam Muslim:

لَا تَقَا طَعُوْا وَلَا تَدَابَرُوْا وَلَا تَبَا غَضُوْا وَلَا تَحَاسَدُوْا، وَكُوْنُوْا إِخْوَانًا كَمَا أَمَرَكُمُ اللّٰهُ

Artinya: "Janganlah kalian saling memboikot, saling membelakangi, saling membenci, dan saling menghasud, namun jadilah kalian orang-orang yang bersaudara sebagaimana diperintahkan Allah. "

Ma’asyiral Muslimin jamaah Jumat rahimakumullah,

Sifat iri dan dengki merupakan penyakit hati yang dapat merusak hubungan sosial, memicu konflik, serta menghambat perkembangan diri dan lingkungan.

Iri hati timbul akibat merasa tidak puas dengan pemberian Allah kepada orang lain, sedangkan dengki adalah rasa benci terhadap kebahagiaan atau nikmat yang diberikan Allah kepada orang lain.

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah