Cara Membuat Lamaran Kerja Yang Menarik Agar HRD Tertarik

- 4 Juni 2023, 10:00 WIB
 Cara Membuat Lamaran Kerja Yang Menarik Agar HRD Tertarik.
Cara Membuat Lamaran Kerja Yang Menarik Agar HRD Tertarik. /Pexels/Nathan Engel

Cara membuat lamaran kerja yang menarik sejatinya cukup mudah. Karena secara umum, penulisan surat lamaran kerja sudah memiliki sistematika dan norma yang baku. Berikut ini, adalah penjelasan singkat mengenai beberapa bagian yang terdapat dalam surat lamaran kerja.

1. Tanggal dan Tempat Penulisan Surat

Tanggal dan tempat penulisan surat merupakan bagian pertama yang dituliskan dalam surat permohonan resmi. Untuk surat lamaran kerja, penulisannya bisa diposisikan pada bagian kanan atas atau kiri atas surat lamaran kerja. Patut diingat, untuk penulisan tempat dan tanggal ini, tidak boleh disingkat.

2. Tujuan Surat

Bagian selanjutnya dalam surat lamaran kerja adalah, kepada siapa surat tersebut disampaikan. Sebelum menuliskan nama dan jabatan penerima surat lamaran kerja, terlebih dahulu menuliskan kata-kata “yang terhormat, atau “Yth”.

Alangkah lebih baik jika pelamar kerja sudah mengetahui dengan jelas nama dan jabatan menerima surat lamaran kerja, agar terasa lebih personal. Lalu, tepat dibawah tujuan surat, tuliskan nama dan alamat lengkap perusahaan yang dituju.

3. Salam Pembuka dan Kata Pengantar

Setelah menulis tujuan dan nama serta alamat perusahaan yang dilamar, ada baiknya sebelum calon pelamar kerja membuat isi surat lamaran kerja, untuk menuliskan salam pembuka dan kata pengantar.

Untuk ucapan salam, sebaiknya menggunakan kata-kata yang universal, seperti “Dengan hormat”, karena memang umum digunakan. Setelah menuliskan salam pembuka tersebut, barulah calon pelamar menjabarkanatau menjelaskan informasi lowongan pekerjaan yang tengah dilamar.

4. Data Diri

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x