Ade Armando Babak Belur Dihajar Massa, Politisi Demokrat: Saya Khawatir Setelah Ini Denny dan Ruhut Sitompul!

13 April 2022, 07:40 WIB
Ade Armando Babak Belur Dihajar Massa, Politisi Demokrat: Saya Khawatir Setelah Ini Denny Siregar dan Ruhut Sitompul! /Tangkapan Layar Twitter/@Hasan06108822

Pedoman Tangerang - Kasus pengeroyokan yang membuat Pegiat Media Sosial Ade Armando babak belur dihajar massa menyita perhatian banyak pihak.

Baru-baru politisi Partai Demokrat Andi Arief memberikan komentar soal pengeroyokan yang dialami Ade Armando.

Dalam cuitan twitternya Andi Arief mengatakan kejadian yang dialami Ade Armando adalah salah Presiden. Karena membiarkan kebencian dan perseteruan warganya.

"Membiarkan kebencian terlalu lama, yang salah siapa? Presiden yang salah, menikmati perseteruan warganya," twit Andi Arief.

Baca Juga: Sosok yang Diduga Ade Armando Babak Belur Dihajar Massa Saat Aksi 11 April 2022

Andi juga menyinggung aparat yang tebang pilih dalam penegakan hukum.

Cuitan Politisi Partai Demokrat Andi Arief Tangkapan Layar Twitter

"Akibatnya aparat hukum tebang pilih. Ujungnya penganiayaan hari ini. Gambaran dua kebencian yang memuncak," lanjutnya.

Andi pun mengatakan memori publik setiap hari mendapat asupan kebencian, dirinya khawatir sehabis ini Denny Siregar dan Ruhut Sitompul.

"Terus terang, saya menghawatirkan setelah ini Deny Siregar dan Ruhut sitompul," imbuhnya.

Baca Juga: Try Setia Budi Namanya Dikaitkan Sebagai Salah Satu Pengeroyok Ade Armando, Ternyata Seharian di Rumah

Dirinya meminta agar para pemimpin berbuat sesuatu agar tak terjadi kembali.

"Para pemimpin berbuatlah sesuatu, agar ada upaya penghentian," tandasnya.

Sebagaimana diketahui saat aksi BEM Seluruh Indonesia 11 April 2022, Ade Armando babak belur dianiaya oknum saat menghadiri demonstrasi didepan gedung DPR RI.

Dalam kejadian tersebut Ade Armando mengalami luka cukup parah bahkan celana yang ia kenakan diluciti oleh oknum massa demonstrasi.***

Editor: Bustamil Arifin

Tags

Terkini

Terpopuler