SLB di Lumajang Membuat Keseruan dan Tampilkan Isyarat SIBI saat Bagi Takjil, Curi Perhatian Warga

- 17 April 2022, 00:00 WIB
SLB di Lumajang Membuat Keseruan dan Tampilkan Isyarat SIBI saat Bagi Takjil, Curi Perhatian Warga
SLB di Lumajang Membuat Keseruan dan Tampilkan Isyarat SIBI saat Bagi Takjil, Curi Perhatian Warga /Take Picture by Alif/Kegiatan Show Up

Pedoman Tangerang – Lembaga pendidikan di Lumajang lebih tepatnya SLB Bhakti Wanita Lumajang telah tampil beda.

Membuat pertunjukkan Isyarat SIBI sambil berbagi takjil. Terlihat pada tanggal 15 April 2022 tepat pukul 16.00 WIB berhasil membuat keramaian.  

Bertempat kegiatan di Alun – Alun Lumajang, para guru SLB Bhakti Wanita Lumajang menampilkan Cover Sibi dengan lagu bertajuk ‘Laskar Pelangi’.

 Baca Juga: Falcon Pictures Usai Rilis Showcase 4 Film, Kini Netizen Beri Komentar

Kegiatan tersebut berhasil mencuri perhatian warga Lumajang yang sedang melewati jalan tersebut.

Terlihat asing bagi khalayak umum yang belum pernah melihat secara langsung kegiatan komunikasi dengan bahasa isyarat.

Banyak warga Lumajang yang sengaja lewat di sekitar area kemudian berhenti sejenak dan menonton.

Sambil menunggu buka puasa dan warga setempat juga menerima takjil yang telah dibagikan.

Melalui wawancara eksklusif dari tim Pedoman Tangerang dengan Kepala Sekolah SLB Bhakti Wanita Lumajang yaitu bapak Roby Dian Darmawan.

“Tujuan utama dari kegiatan tersebut adalah mengenalkan lembaga SLB Bhakti Wanita Lumajang ke masyarakat setempat dan tentunya bukan untuk masyarakat Lumajang sendiri melainkan ke penjuru dunia.”

Bapak Roby Darmawan juga menjelaskan terkait pertunjukkan isyarat SIBI. Memiliki tujuan untuk memperkenalkan kepada masyarakat terkait bahasa komunikasi untuk Disabilitas lebih tepatnya Tunarungu.

“Yang kedua juga mengenalkan sistem isyarat bahasa Indonesia ke Masyarakat Lumajang.. seperti apa sih selama ini komunikasi siswa tunarungu dan guru. dengan adanya kegiatan kemarin masyarakat jadi tau. yang ketiga juga ajang promosi buat lembaga kita

” Sambungnya.

Diketahui SLB merupakan Sekolah Khusus untuk Disabilitas dalam menimba ilmu. Guru – guru yang mengajar tentu saja merupakan guru dengan keahlian yang profesional.

“Betul sekali lembaga SLB adalah lembaga khusus untuk wadah/menangani anak ABK tentunya juga ditangani oleh para guru profesional yg basicnya dari pendidikan luar biasa.” Sambungnya.

Kemudian tentang SLB Bhakti Wanita beralamat di Jalan Basuki Rahmat gang Dispenduk nomor 1A Kabupaten Lumajang.

Kepala Sekolah SLB Bhakti Wanita Lumajang tersebut juga menyampaikan terkait motivasinya dalam mengadakan kegiatan tersebut.

“Motivasi saya adalah dengan adanya kegiatan tersebut pesan pesannya lebih ngenak dan jelas kepada masyarakat.”

Kemudian terdapat salah satu warga yang sedang menonton dan  menyampaikan pesannya.

“Sangat bagus, bagi masyarakat umum jadi tau cara berkomunikasi dengan Disabilitas. Saya

juga senang karena diajak dan belajar sedikit tentang bahasa isyarat.” Ucap Nanda.

Fakta yang menakjubkan, Kepala Sekolah SLB Bhakti Wanita Lumajang tersebut selain mengadakan kegiatan ‘Show Up dan Bagi Takjil’.

Beliau juga antusias ke dalam kegiatan dalam penampilan Show Up Cover bahasa Isyarat SIBI bersama guru – guru yang lain.***

Editor: Araf Mukhtar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah