Kalah Tipis Indonesia 0 vs 1 Yordania, Masih Punya Kesempatan Lolos Saat Menjamu Nepal

- 12 Juni 2022, 10:30 WIB
Kalah Tipis Indonesia 0 vs 1 Yordania, Masih Punya Kesempatan Lolos Saat Menjamu Nepal
Kalah Tipis Indonesia 0 vs 1 Yordania, Masih Punya Kesempatan Lolos Saat Menjamu Nepal /Vidio.com

Pedoman Tangerang - Pertandingan timnas Indonesia vs Yordania berlangsung di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, pada Minggu 12 Juni 2022 dini hari WIB.

Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Yordania 0-1 pada laga kedua Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

Jalannya pertandingan, kedua tim bermain ketat dan hati-hati. Begitupun Indonesia yang sangat spartan di babak pertama hingga turun minum.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2022: Marcus Kevin Ganda Putra Nomor Satu Dunia Tunduk oleh China

Gol semata wayang penentu kemenangan timnas Yordania diciptakan oleh Yazan Al-Naimat pada menit ke-48.

Menerima umpan silang dari Mousa Al-Tamari, Yazan Al-Naimat yang lepas dari kawalan di tiang jauh sukses menaklukkan kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata, dengan tembakan kaki kiri.

Timnas Yordania sebenarnya berkesempatan menggandakan keunggulan lewat titik penalti pada menit ke-79.

Namun, peluang emas itu terbuang setelah eksekusi penalti Mohammad Faisal Zraiq ditepis kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata.

Hasil ini semakin memperpanjang tren buruk tidak pernah menang timnas Indonesia ketika menghadapi Yordania menjadi lima pertandingan beruntun.

Halaman:

Editor: Araf Mukhtar

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x