Jokowi Perintahkan Jajarannya Untuk Gelar Pasar Murah Dalam Rangka Antisipasi El Nino di Indonesia

- 26 Juli 2023, 20:00 WIB
Jokowi Perintahkan Jajarannya Untuk Gelar Pasar Murah Dalam Rangka Antisipasi El Nino di Indonesia.
Jokowi Perintahkan Jajarannya Untuk Gelar Pasar Murah Dalam Rangka Antisipasi El Nino di Indonesia. /Haidir Ali


Pedoman Tangerang - Dalam rangka untuk mengantisipasi ketika mengalami fenomena iklim El Nino Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan kepada para jajarannya baik di tingkat pusat maupun daerah untuk menambah kegiatan pasar murah.

Joko Widodo (Jokowi) selaku Presiden Indonesia mengungkapkan dalam keterangan tertulisnya bahwa ia telah menginstruksikan kepada BUMN serta kepada para gubernur dan seluruh bupati serta wali kota supaya dapat memperbanyak kegiatan pasar murah di daerah, hal tersebut diungkapkan pada hari Senin, 24 Juli 2023.

Selain kegiatan pasar murah, Jokowi juga menginstruksikan kepada jajarannya yang mempunyai anggaran untuk meningkatkan jumlah pemberian bantuan sembako untuk masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga: Rafael Alun Ogah Hadiri Sebagai Saksi Anaknya Sendiri, Bagaimana Nasib Mario Dandy?

Ia mengungkapkan bahwa El Nino adalah fenomena iklim yang tidak bisa diramalkan akibatnya dibutuhkan tindakan-tindakan pencegahan terhadap efek yang akan ditimbulkan.

"Kami berharap supaya kita dapat mendahului agar apabila nanti El Nino datang masyarakat tidak terkejut sebab memang panasnya dapat mengganggu kesehatan, dan dapat berpengaruh pada pangan sehingga terganggu jika benar terjadi," tuturnya.

Baca Juga: Subhanallah, Jasad KH Maimoen Zubair Masih Utuh Saat Makamnya Dibongkar

Kemudian, Presiden juga menyebutkan bahwa saat ini beberapa negara sudah mengalami akibat dari fenomena El Nino, seperti negara India dan Vietnam yang sudah tidak lagi ekspor beras.

Jokowi juga mengungkapkan harapannya bahwa kejadian tersebut tidak terjadi di negara ini sehingga semuanya mesti harus dipersiapkan.***

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x