Komodo Terancam Punah, Proyek 'Jurassic Park' Masih Mau Dilanjutkan?

- 14 September 2021, 07:30 WIB
IUCN Ingatkan Indonesia, Komodo Masuk Daftar Merah Satwa Terancam Punah
IUCN Ingatkan Indonesia, Komodo Masuk Daftar Merah Satwa Terancam Punah /www.theguardian.com

Pedoman Tangerang - Indonesia kembali mendapat kabar tak sedap, naga Komodo yang menjadi hewan kebanggaan Indonesia kini statusnya terancam punah.

Hal ini diakibatkan oleh perubahan iklim yang terjadi begitu drastis seperti meningkatnya ketinggian air laut yang berarti membahayakan habitat asli Komodo.

Selain karena masalah iklim, peran dan campur tangan manusia juga turut membantu hewan eksotis ini terjebak di jurang kepunahan.

Baca Juga: Kejagung Periksa 11 Saksi dalam Kasus Asabri, Ada Direktur BCA Sekuritas

Proyek "Jurassic Park" yang dimotori oleh pemerintah untuk menarik wisatawan ke pulau ini telah merusak habitat Komodo dan membatasi ruang geraknya untuk mencari makanan.

Komodo merupakan kadal terbesar di dunia, kadang dijuluki pula sebagai satu-satunya kerabat dinosaurus yang selamat dari periode jurang kepunahan sampai memasuki peradaban modern yang dikuasai umat manusia.

Hewan ini saat memasuki usia dewasa bisa mencapai panjang 3 meter, dengan bobot 60-an kilogram.

Baca Juga: Kutuk Penjualan Daging Anjing di Pasar Senen, ADI Ancam Somasi Gubernur Jakarta

Sebagai predator papan atas, komodo juga memiliki racun khusus di mulutnya yang bisa melumpuhkan mangsa, serta kecepatan berlari yang di atas rata-rata kadal lain.

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah