Viral Seorang Pria Nekat Hirup Napas Pasien Covid-19, Akhirnya Meninggal

- 16 Juli 2021, 14:35 WIB
Marsudin pria yang nekat hirup napas pasien covid-19, akhirnya meninggal dunia.
Marsudin pria yang nekat hirup napas pasien covid-19, akhirnya meninggal dunia. /Foto tangkapan layar Twitter @julie307/

Pedoman Tangerang - Media Sosial kembali dihebohkan dengan aksi seorang pria menghirup napas pasien covid-19.

Dalam video yang dibagikan akun Twitter @julie307 tersebut tersebut terlihat sosok pria memakai batik biru memakai peci hitam berada disamping pasien covid-19, diketahui pria tersebut bernama masudin.

Masudin melakukan aksi menghirup nafas pasien covid-19 didepan temannya. Kemudian meminta seorang rekannya menghirupnya. Tak hanya itu, ia pun juga turut menghirup udara yang dihembuskan pasien tersebut.

Baca Juga: Informasi Orang Dalam Agar Sukses Lolos CPNS dan PPPK, Simak Baik-baik

“Dah sembuh, minum dulu besok bisa langsung jalan-jalan," ucap Masudin kepada pasien Covid-19 yang tengah terbaring tersebut.

Pakar terapi saraf telinga yang dikenal dengan panggilan Mr Masudin yang videonya beredar itu, meninggal dunia pada Selasa 13 Juli 2021 dini hari.

Sejak satu minggu terakhir, ahli pijat spesialis tuna rungu berumur 47 itu tahun sempat mengeluhkan sakit lambung dan demam sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir di rumahnya di Dusun Ketanen Desa Banyuarang Kecamatan Ngoro, dini hari tadi.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Sindir Luhut Soal Penanganan Covid-19 'Katanya Kemarin Sudah Terkendali'

Semasa hidupnya, Masudin dikenal sebagai sosok terapis yang ahli mengobati pasien tuna rungu, baik bawaan dari lahir maupun karena sebab lain. Namanya makin melejit saat tahun 2012 silam.

Halaman:

Editor: Alfin Pulungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah