Bansos Telat Cair, DPR: Pemerintah Tunggu Rakyat Kelaparan

- 14 Juli 2021, 18:00 WIB
Anggota DPR RI dari Fraksi PKS Netty Prasetiyani mengritik lambatnya pencairan bansos sepanjang PPKM Darurat diberlakukan. Ia berujar pemerintah seolah menunggu rakyat kelaparan.
Anggota DPR RI dari Fraksi PKS Netty Prasetiyani mengritik lambatnya pencairan bansos sepanjang PPKM Darurat diberlakukan. Ia berujar pemerintah seolah menunggu rakyat kelaparan. /Foto: dpr.go.id.

Pedoman Tangerang - Pemerintah berencana memberikan bansos kepada masyarakat menyusul berlakunya PPKM Darurat

Awalnya, PPKM Darurat akan berakhir pada 20 Juli mendatang. Tapi setelah 10 hari berjalan bansos tak kunjung cair. Pemerintah malah berancang-ancang ingin memperpanjang PPKM Darurat.

Menanggapi hal itu, Anggota Komisi Kesehatan DPR RI Netty Prasetiyani Aher menegaskan semestinya bansos harus cair sebelum pemberlakukan PPKM Darurat.

"Rakyat kecil tentu panik dan bingung memikirkan bagaimana harus bertahan hidup di tengah pembatasan, sementara bantuan sosial yang dijanjikan terlambat dicairkan dan jumlahnya juga kurang memadai. Apakah pemerintah menunggu rakyat kelaparan dulu?," ujar Netty dalam keterangannya, Rabu, 14 Juli 2021.

Baca Juga: Cek Bansos BST dan Beras 10 Kg di cekbansos.kemensos.go.id

Rencana perpanjangan PPKM Darurat hingga enam minggu ke depan, menurut Netty, akan mempengaruhi mentalitas masyarakat yang bergantung pada pemasukan kerja harian.

Netty mendesak pemerintah segera menunaikan janji bansos. Kebiasaan pemerintah, kata Netty, selalu menunggu kritik dan teguran dari masyarakat baru bertindak.

"Beberapa hari lalu, netizen ramai-ramai menagih janji bansos pemerintah di akun instagram Kementerian Sosial @kemensosri karena belum mengetahui kejelasan pencairan bantuan sosial tunai tersebut meskipun sudah bertanya kepada RT/RW setempat," ujarnya.

Baca Juga: PPKM Darurat Bakal Diperpanjang, KSPI: Ancaman PHK di Depan Mata

Halaman:

Editor: Alfin Pulungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x