Catat, PKH 2023 Ibu Hamil dan Lansia Cair di Bulan Februari, Begini Cara Mengajukannya!

6 Februari 2023, 13:00 WIB
Catat, PKH 2023 Ibu Hamil dan Lansia Cair di Bulan Februari, Begini Cara Mengajukannya! /Kemensos/

Pedoman Tangerang - Simak informasi bantuan PKH 2023 bagi ibu hamil dan lansia yang akan cair di bulan Februari ini.

Pemerintah dikabarkan akan kembali menyalurkan bansos PKH di bulan Februari ini. Berbeda dengan bansos lainnya, PKH ini hanya bisa didapatkan oleh beberapa kategori masyarakat tertentu, mulai dari ibu hamil hingga lanjut usia (lansia).

Baca Juga: New Scoopy 2023 Tampil Kece dengan Desain Menarik, Cek Spesifikasi Lengkapnya Di Sini

Bansos PKH ini pada dasarnya adalah untuk menekan angka kemiskinan masyarakat Indonesia.

Kewajiban Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bansos PKH di bidang kesehatan meliputi pemeriksaan kandungan bagi ibu hamil, pemberian asupan gizi dan imunisasi serta timbang badan anak balita dan anak prasekolah.

Untuk rincian besaran nominal bansos tersebut seperti dikutip dari Antara berikut ini.

Baca Juga: Catat Nih! Pendaftaran KPPS Pemilu 2024, Besaran Gaji dan Tugasnya

- ibu hamil dengan syarat maksimum kehamilan kedua, akan menerima BLT Rp3 per tahun atau Rp750.000 per tahap.

– Anak-anak berusia 0-6 tahun atau Balita dengan syarat maksimum dua anak terdaftar, akan menerima BLT Rp3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap.

– Siswa Sekolah Dasar, akan menerima BLT Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 per tahap.

– Siswa Sekolah Menengah Pertama, akan menerima BLT Rp1,5 juta per tahun atau Rp375.000 per tahap.

– Siswa Sekolah Menengah Atas, akan menerima BLT Rp2 juta per tahun atau Rp500.000 per tahap.

– lansia berusia 70 tahun ke atas dengan syarat maksimum satu orang dalam rumah tangga, akan menerima BLT Rp2,4 per tahun atau Rp600.000 per tahap.

- Penyandang Disabilitas berat dengan syarat maksimum satu orang dalam satu keluarga, akan menerima BLT Rp2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap.

Baca Juga: Geger, Oknum PNS Ngamuk dan Pukul Pedagang di Lampung, Netizen: Songong

Rentang penyaluran PKH Tahap 1 direncanakan mulai Januari hingga Maret mendatang.

Menurut jadwal saat ini berkaca pada skema tahun lalu, penyaluran PKH Tahap 1 ini akan berlangsung pada bulan Februari.

Hal ini disebabkan karena pencairan PKH tahap 1 di bulan Januari belum sempat direalisasikan pihak Kemensos.

Baca Juga: Heboh, Eks Kader Demokrat Sebut Anies 'Boneka Politik' Untuk Tarik Simpati Rakyat

Untuk dapat menerima PKH, masyarakat harus terlebih dahulu terdaftar di DTKS Kementerian Sosial yang merupakan syarat utama calon penerima manfaat.

Masyarakat yang terpilih menjadi penerima bansos bisa melakukan pencarian melalui halaman website resmi https://cekbansos.kemensos.go.id.

Demikianlah informasi bansos PKH 2023 bagi ibu hamil dan lansia yang cair di bulan Februari.***

Editor: Bustamil Arifin

Tags

Terkini

Terpopuler