Kabur Dari Sri Lanka, Demonstran: Kami Ingin Rajapaksa Mengembalikan Uang Kami!!

- 13 Juli 2022, 17:00 WIB
Ilustrasi demo masyarakat Srilanka
Ilustrasi demo masyarakat Srilanka /

Pedoman Tangerang - Setelah rumah mewahnya dikepung oleh demonstran dan mendapat tekanan politik dari berbagai pihak, Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa melarikan diri ke luar negeri.

Gotabaya Rajapaksa melarikan diri lewat lewat jalur udara agar dirinya tak ditangkap dan dimintai pertanggungjawaban oleh rakyat Sri Lanka.

Belakangan protes massa di Sri Lanka semakin menghebat setelah negara itu mengalami krisis ekonomi dan kelangkaan bahan bakar.

Baca Juga: Link Download Resmi Dan Legal, Game Battlefield™ 2042 Beserta Reviewnya

Harga kebutuhan pokok yang semakin mencekik dan gaya hidup pejabat yang dicurigai penuh korupsi membuat rakyat marah terhadap rezim keluarga Rajapaksa.

Angkatan Udara negara tersebut mengkonfirmasi bahwa presiden berusia 73 tahun ini terbang ke Maldives bersama istrinya dan dua petugas keamanan.

Keberangkatan Rajapaksa meninggalkan Sri Lanka ini mengakhiri dinasti keluarga yang telah berkuasa di negara tersebut selama puluhan tahun.

Baca Juga: Ampuh! Dalam 3 Hari Perut Berlemak Hilang Tanpa Olahraga, Berikut Tips Ala Dr. Zaidul Akbar

Sebelumnya Rajapaksa berjanji bahwa ia akan mengundurkan diri pada Rabu, 13 Juli besok.

Halaman:

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x