Imbas Invasi Rusia ke Ukraina, Para Pemain Brasil Memohon Pemerintah Selamatkan Mereka Beserta Keluarga

- 25 Februari 2022, 14:00 WIB
Imbas Invasi Rusia ke Ukraina, Para Pemain Brasil Memohon Pemerintah Selamatkan Mereka Beserta Keluarga
Imbas Invasi Rusia ke Ukraina, Para Pemain Brasil Memohon Pemerintah Selamatkan Mereka Beserta Keluarga /Shaktar Donetsk

Pedoman Tangerang – Para pemain asal Brasil yang bermain di Ukraina tengah mengalami krisis, nyaris kelaparan dan memohon permerintah negaranya untuk diselamatkan.

Invasi Rusia yang dilakukan ke perbatasan Ukraina pada Kamis 24 Februari 2022 membuat para pemain sepak bola asal Brasil terkena imabasnya.

Para pemain bola asal Brasil yang berada di Ukraina meminta bantuan pemerintah untuk mengeluarkannya dari negara tersebut dan membawa mereka ke kampung halamannya.

Setidaknya ada 13 pemain asal Brasil beserta keluarganya yang mengungsi ke hotel di Ibukota Ukraina, Kyiv dan memohon untuk segera diselamatkan.

Baca Juga: Ternyata ini Alasan Rusia Menyerang Ukraina, Vladimir Putin: Melindungi Warga Donbas dari Genosida

Kebanyakan dari mereka adalah pemain Shakhtar Donestk dan Dynamo Kyiv. Salah satunya yaitu Marlon Santos bek Shakhtar Donestk.

“Disini kakmi semua berkumupul, pemain Dynamo dan Shakhtar, bersama keluarga kami, menginap di hotel ini karena situasinya,” ujar Marlon Santos seperti dilansir dari ESPN, Jumat 25 Februari 2022.

Semua akses untuk keluar negara telah ditutup. Dalam artian, semua warga yang berada di negara Ukraina terjebak dan tidak bisa keluar.

“Kami disini meminta bantuan anda, karena kondisi kota tidak kondusif, perbatasan ditutup, jalur udara ditutup. Tidak mungkin kami bisa keluar. Kami sangat memohon bantuan dari pemerintah Brasil, satu-satunya yang dapat membantu kami,” imbuhnya.

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x