Ini 10 Lagu Bersemangat untuk Menemanimu Saat WFH

- 16 Juli 2021, 12:40 WIB
Ilustrasi: Mendengarkan lagu lagu yang semangat sangat baik dilakukan saat bekerja dari rumah (WFH)
Ilustrasi: Mendengarkan lagu lagu yang semangat sangat baik dilakukan saat bekerja dari rumah (WFH) /Free-Photos/ Pixabay/Pixabay
 
Pedoman Tangerang - Kerja dari rumah membuat beberapa orang menjadi tidak bersemangat karena banyaknya distraksi. Belum lagi, susasana yang kurang mendukung kerap menjadikan kita malah bermalas-malasan.
 
Untuk menyemangati hari-harimu selama pandemi, berikut daftar lagu yang bisa di dengar untuk menemani hari-hari kerja saat WFH:
 
1. Kodaline – Ready
 
“You can stand on the edge shouting out
That you're ready to change, ready to change
You can say what you want
You won't jump, you're not ready to change, ready to change”
 
Dengan lirik tersebut kamu akan semakin terbawa untuk berfikir out of the box dan siap memulai sesuatu yang baru.
 
 
2. Maudy Ayunda –Kejar mimpi
 
Siapa yang tak kenal dengan penyanyi berprestasi  Maudy ayunda, dengan mendengarkan lagu ini kamu seperti mendapat suntikan semangat untuk mencapai impian dan target kamu
 
3. Blackpink ft Selena Gomez – Ice Cream
 
Dengan sentuhan BLACKPINK yang ceria dan suara selena yang bersemangat lagu berdurasi 3 menit ini siap membuat mata kamu melek dan tidak ngantuk lagi saat mengerjakan tugas kantor
 
4. Ran-Selamat pagi
 
Lagu yang sangat easy listening memudahkan kamu untuk lebih terpacu untuk menyelesaikan task yang begitu banyak dari atasan.
 
 
5. Coldplay-adventure of lifetime
 
“Turn your magic on, to me she’d say
Everything you want’s a dream away
Under this pressure under this weight
We are diamonds taking shape
We are diamonds taking shape”
lirik tersebut dapat mengiringi hari-hari kamu yang penuh tekanan namun tetap berarti karena dibalik tekanan ada Berlian yang sedang terbentuk
 
6. BTS-Dynamite
 
Meskipun bukan k-popers, tidak ada salahnya menyetel lagu ini sebagai pengiring aktivitas saat di rumah. Liriknya penuh semangat akan membangkitkan kamu untuk bekerja dan tanpa terasa lagu ini kamu dengarkan lagi dan lagi.
 
7. Red Velvet – Future
 
Lagu ini merupakan soundtrack dari drama “start-up” yang ramai diperbincangkan karena ceritanya yang begitu romantis namun tetap memiliki unsur semangat yang membara dalam menggapai setiap mimpi.
 
 
8. Avicii-Waiting for love
 
“Where there's a will, there's a way, kind of beautiful
And every night has its day, so magical
And if there's love in this life, there's no obstacle
That can't be defeated”
 
Dengan lirik tersebut dapat mengantarkan kamu pada sebuah prinsip bahwa dimana ada kemauan disitu pula ada jalan. Begitu pula dengan pekerjaan. Dimana ada kemauan menyelesaikannya disitu pula ada jalan untuk produktif dan membuahkan hasil yang maksimal.
 
9. Mark Ronson ft Bruno Mars- uptown funk
 
Lagu yang begitu up-beat ini dijamin tidak akan membuat kamu bermalas-malasan lagi didepan meja kerja. Putarlah beberapa kali untuk meningkatkan produktifitas kerja kamu.
 
 
10. Sheila On 7- Melompat Lebih Tinggi
 
Meskipun lagu ini tergolong lagu lawas tapi tidak menurunkan nilainya untuk enak didengar saat bekerja di rumah. Dengarlah lagu ini saat bekerja dan bersiaplah untuk melompat lebih tinggi dalam hal karir dan pekerjaan.***
 

Editor: Alfin Pulungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah