Aplikasi DANA Error, Begini Cara Mengatasinya

6 September 2023, 11:00 WIB
Aplikasi DANA Error, Begini Cara Mengatasinya /

Pedoman Tangerang – DANA merupakan dompet digital yang banyak digunakan sebagian warga Indonesia untuk melakukan transaksi jual beli.

Terkadang sesuatu yang tidak diinginkan terjadi, seperti halnya aplikasi DANA yang kita miliki error, sehingga tidak bisa digunakan untuk transaksi.

Namun anda tak perlu risau, pasalnya dalam artikel ini akan di bahas tentang bagaimana cara mengatasi aplikasi DANA yang error.

Ada beberapa hal yang dapat mempengaruhi terjadinya error pada sebuah aplikasi maupun sistem.

Dimana masalahnya itu tersebut bisa terjadi dari faktor internal maupun eksternal dari aplikasi DANA nya itu sendiri.

Baca Juga: Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini 5 September 2023, Bisa Dapat Cuan 50-90 Ribu Gratis di sini

Namun anda tidak perlu merasa bingung dengan hal ini karena kami akan mencoba memecahkan masalah untuk bisa atasi aplikasi DANA anda yang error.

Berikut cara mengetahui aplikasi DANA yang error

1. Cek Melalui Web

Untuk cara yang pertama bisa anda lakukan adalah dengan cara masuk ke halaman web downdetector.com anda bisa anda coba masuk pada browser langganan. Lalu caranya anda bisa lihat dibawah ini :

• Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah masuk ke web downdetector.com

• Lalu coba untuk masukan atau cari Aplikasi DANA

• Dan anda bisa cek range servernya langsung yang sudah anda tetapkan sebelumnya

• Selesai

Baca Juga: 5 Aplikasi Penghasil Saldo DANA Tercepat dan Mudah 2023

2. Cek Akun DANA Lainnya

Anda bisa untuk mencoba mengecek pada Akun DANA lainnya yang bisa itu dari teman anda ataupun orang lain yang sama akan menggunakan aplikasi DANA.

Jika aplikasi error ini berarti semua error dari sananya ataupun dari server langsung

3. Cek di Media Sosial

Pastinya dari DANA itu sendiri ini memiliki fanpage ataupun grup media sosial sesama pengguna aplikasi DANA kan? Dan disana biasanya akan ada pemberitahuan jika ditemukan adanya masalah yang terjadi baik itu error dan lain sebagainya.

Adapun penyebab aplikasi DANA error sebagai berikut:

• Updating Sistem

• Jaringan Internet

• Cache Penuh

• Update Aplikasi

Baca Juga: Cara Tarik Saldo di Aplikasi DANA, Gratis Tanpa Biaya, Dimanapun dan Kapanpun!

Berikut cara mengatasi aplikasi DANA yang error:

1. Log Out Aplikasi

Untuk cara yang pertama ini bisa anda lakukan adalah dengan cara log out dari aplikasi DANA terlebih dahulu nantinya anda bisa melakukan login kembali.

Adapun caranya mungkin anda yang sudah tahu dan bisa dilakukan dengan mudah dan cepat seperti berikut :

Langkah pertama bisa keluar dari aplikasi DANA terlebih dahulu

• Hapus Apk tersebut dari recent aps

• Lalu anda juga dapat masuk lagi dengan cara login dengan menggunakan nomor hp anda

• Dan jika sudah masuk pada halaman DANA bisa mencoba menggunakan fitur yang ada untuk melakukan transaksinya

• Selesai

2. Cek Jaringan Internet

Hal yang mungkin di anggap sepele ketika terjadinya error pada sebuah aplikasi ini adalah dari koneksi jaringan internet itu sendiri.

Dimana anda dapat memastikan jaringannya yang ada baik itu menggunakan wifi ataupun koneksi internet langsung.

Karena jika jaringan itu tidak stabil maka akan sangat mempengaruhi akses yang ada.

3. Restart Ponsel

Cara lainnya yang dapat dilakukan dengan mudah untuk anda lakukan adalah dengan cara untuk melakukan restart pada hp yang anda gunakan.

Dimana anda tinggal tekan saja untuk tombol off pada hp yang ada dan dapat pilih restart dan tunggu selama beberapa saat dan masuk kembali pada aplikasi DANA.

4. Update Aplikasi

Anda juga ini bisa masuk ke playstore dan cek ke pencarian DANA apakah kalian menemukan update aplikasi ataukah tidak.

Dan bila ada maka anda bisa klik saja pada update aplikasi dan tunggu sampai pada prosesnya selesai maka bisa lakukan login kembali pada akun DANA yang sudah anda miliki.

Demikian ulasan tentang cara mengatasi aplikasi DANA yang error, semoga bermanfaat.***

Editor: Abdul Majid

Tags

Terkini

Terpopuler