Benarkah Eril Anak Ridwan Kamil Ditemukan Penyelam Swiss di Dasar Sungai Aare? Cek Faktanya

- 9 Juni 2022, 13:00 WIB
Viral, Eril Anak Ridwan Kamil Ditemukan Penyelam Swiss di Dasar Sungai Aare? Cek Faktanya
Viral, Eril Anak Ridwan Kamil Ditemukan Penyelam Swiss di Dasar Sungai Aare? Cek Faktanya /Diolah dari Google/

Pedoman Tangerang - Viral kabar Emmeril Khan Mumtadz atau Eruk ditemukan oleh penyelam Swiss di dasar sungai Aare.

Kabar tersebut beredar setelah kanal YouTube Lintas Informasi mengunggah video yang berjudul 'DETIK-DETIK ERIL DITEMUKAN MALAM INI! Penyelam Temukan Eril Anak Ridwan Kamil di Dasar Sungai Aare' tulis keterangan judul dalam video tersebut.

Selain itu dalam gambar thumbnail tertulis ''DETIK-DETIK ERIL DITEMUKAN PENYELAM KOTA BERN TEMUKAN TUBUH ERIL DI DASAR SUNGAI AARE NEGARA SWISS," tambah keterangan kanal YouTube Lintas Informasi.

Baca Juga: Guru SD Ungkap Sosok Putra Ridwan Kamil Berbeda dari Temannya, Eril Ternyata...

Baca Juga: Eril Dinyatakan Telah Meninggal, Sungai Aare kini Ramai Pengunjung, Polisi Swiss: Semoga dapat Membantu...

Foto thumbnail Kanal YouTube Lintas Informasi
Foto thumbnail Kanal YouTube Lintas Informasi

Akan tetapi, berdasarkan penelusuran Pedoman Tangerang hingga Kamis, 9 Juni 2022, belum ada update terkini dari KBRI Swiss ihwal perkembangan pencarian Eril.

Berdasarkan informasi terbaru yang dibagikan pada Rabu, 9 Juni 2022, pencarian anak sulung Ridwan Kamil di Sungai Aare masih berlanjut.

Begitu dari pihak keluarga, belum ada informasi resmi yang dibagikan soal jasad Emmeril Kahn Mumtadz sudah ditemukan.

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x