Jijik! Nasi Bungkus Untuk Peserta Aksi 212 Diludahi Sebelum Dibagikan, Benarkah?

- 7 Desember 2021, 17:45 WIB
Jijik! Nasi Bungkus Untuk Peserta Aksi 212 Diludahi Sebelum Dibagikan, Benarkah?
Jijik! Nasi Bungkus Untuk Peserta Aksi 212 Diludahi Sebelum Dibagikan, Benarkah? /Tangkapan Layar ThurnbackHoax

Pedoman Tangerang - Baru-baru ini viral video yang menjijikan media sosial yang memperlihatkan nasi bungkus untuk peserta aksi PA 212 diludahi sebelum dibagikan.

Unggahan video tersebut diunggah oleh @bibi_lung1 mengenai makanan yang dikonsumsi oleh peserta demo Reuni 212 viral.

Dalam narasinya akun ini menyebut nasi bungkus terlebih dahulu diludahi sebelum dibagikan.

Baca Juga: Biadab! 200 Ribu Anak Dilecehkan Oleh Pendeta di Prancis

Dalam video terlihat seorang pemuka agama dengan pakaian serba putih tengah mengaduk makanan dan meletekannya pada suatu wadah. Disamping pemuka agama tersebut terdapat dua orang, seorang memegang wadah makanan dan lainnya terlihat agak membungkuk.

Jijik! Nasi Bungkus Untuk Peserta Aksi 212 Diludahi Sebelum Dibagikan Benarkah?
Jijik! Nasi Bungkus Untuk Peserta Aksi 212 Diludahi Sebelum Dibagikan Benarkah? Turnbackhoax


"Nasbung (Nasi bungkus, red) Buat Reuni Kadrun diludahin dulu sama korlap Modyar Kowe," begitu narasi yang ditulis akun Twitter dilansir dari turnbackhoax, Selasa, 7 Desember.

Lantas, benarkah hal tersebut?

Dilansir dari turnbackhoax via Voi, rupanya peristiwa membagikan makanan itu sebenarnya terjadi di India, bukan Indonesia.

"Ada sebagian masyarakat yang mengikuti ritual ini. Bahkan di daerah lain, beberapa jamaah meminta Dum (air yang ditiup setelah pembacaan ayat-ayat Alquran). Ini untuk Barkat (kemakmuran) dan kesejahteraan. Ini untuk memberikan Fatiha setelah makanan disiapkan," tulis turnbackhoax.

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin

Sumber: Turnback Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x