Pembangunan Tol Serpong Balaraja Sudah Sampai Mana? dan Melewati Berapa Desa

- 17 Juli 2023, 08:00 WIB
 Pembangunan Tol Serpong Balaraja Sudah Sampai Mana? dan Melewati Berapa Desa.
Pembangunan Tol Serpong Balaraja Sudah Sampai Mana? dan Melewati Berapa Desa. /bpjt.[u.go.id

Pedoman Tangerang - Jalan Tol Serpong - Balaraja merupakan merupakan proyek yang memiliki panjang 39,9 Km akan terbagi menjadi beberapa yaitu: (1) Seksi 1A: Simpang Susun (SS) Rawa Buntu - SS CBD sepanjang 5,15 Km dan Seksi 1B: SS CBD - SS Legok sepanjang 4,70 Km; (2) Seksi 2: SS Legok - SS Pasir Barat sepanjang 11,54 Km; serta (3) Seksi 3: SS Pasir Barat - Junction Balaraja sepanjang 18,57 Km.

Jalan Tol Serpong-Balaraja (Serbaraja) Seksi 1A telah tuntas dikerjakan dan diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa 20 Agustus 2022 lalu.

Melansir dari laman resmi Sinarmas Land, Tol Serbaraja Seksi 1A menghubungkan ujung jalan tol eksisting (Ulujami-Pondok Aren-Serpong) di sisi klaster The Green BSD City menuju simpang susun CBD BSD City (di sisi AEON Mall) dan terkoneksi langsung dengan kawasan Transit-Oriented Development (TOD) Intermoda BSD City.

Baca Juga: Siapakah Sosok Pengganti Luis Milla di Persib Bandung? Ternyata Orang Ini Bukan Sembarangan

Baca Juga: Kronologi Pria Aniaya Istri di Tangsel, Diduga Sang Suami Cemburu Buta

Ruas Tol Serbaraja Seksi 1 ini menelan total investasi sebesar Rp 5,4 triliun melalui dukungan pendanaan dari bank sindikasi.

Sementara itu dari tiga ruas yang akan dibangun Tol Serpong Balaraja ini akan melewati 32 desa antara lain.

Desa Sampora di Kecamatan Cisauk. Desa Pagedangan, Situ Gadung, Kadu Sirung, Jatake, Malang Nengah di Kecamatan Pagedangan. Kemudian di Kecamatan Legok yakni, Desa Ciracab, Caringin, Bojongkamal, Palasari.

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x