Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Kota Tangerang, Nyaman Cocok Ajak Keluarga, Cek Lokasinya!

- 27 Maret 2023, 17:30 WIB
Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Kota Tangerang, Nyaman Cocok Ajak Keluarga, Cek Lokasinya!
Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Kota Tangerang, Nyaman Cocok Ajak Keluarga, Cek Lokasinya! /Tangkap layar YouTube/Adventure n Traveling/

Pedoman Tangerang - Ngabuburit merupakan kegiatan yang umum ditemukan saat berpuasa pada bulan Ramadhan, khususnya di Indonesia.

Di Kota Tangerang terdapat tempat menarik untuk ngabuburit selama Ramadhan yang bisa direkomendasikan kepada keluarga dan teman.

Mulai dari lokasi bernuansa taman dan juga danau tersedia di Kota Tangerang.

Baca Juga: Ramadan Berkah: Pengertian Ilmu Tajwid dan Hukum Mempelajari

Bagi masyarakat Kota Tangerang yang sedang mencari tempat ngabuburit, berikut telah dirangkum lokasi yang cocok dikunjungi bersama keluarga dan teman.

Situ Cipondoh

Tempat ngebuburit yang pertama yaitu situ Cipondoh, Kota Tangerang Banten.

Situ Cipondoh merupakan tempat wisata hits yang cocok untuk Ngabuburit.

Kondisi situ cipondoh saat ini menjadi bersih dengan hamparan air yang jernih menambah kecantikan di tempat tersebut.

Terdapat jembatan yang membelah danau serta bangunan yang menyerupai keong jika dilihat dari kejauhan, menambah keindahan tersendiri di wisata hits ini.

Tempat wisata ini sudah ramai pengunjung datang dari berbagai daerah. Danau yang terbuat secara alami.

Bahkan bangunan nya dikenal dengan nama situ cipondoh Kota Tangerang ini disebut - sebut mirip Sydney Australia.

Berlokasi di Jl. KH Hasyim Ashari No.99, RT.002/RW.009, Cipondoh, Kec. Cipondoh, Kota Tangerang, Banten.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Bukber di Tangerang Dijamin Betah, Cek Daftarnya

Taman Bambu

Seperti namanya, mayoritas bangunan di taman ini terbuat dari bambu. Terletak di Jalan Perintis Kemerdekaan, taman ini bisa menjadi pilihan selanjutnya untuk menunggu waktu berbuka puasa.

Letaknya yang berada di pinggir jalan menjadikan taman ini mudah untuk dijangkau. Taman yang dibangun tahun 2016 ini merupakan salah satu ruang terbuka hijau di Kota Tangerang.

Meski tidak memiliki area yang begitu luas, masyarakat bisa menikmati kesejukan beberapa pohon yang ada di sana sembari berjalan santai.

Baca Juga: Contoh Kultum Ramadhan Singkat Tentang Bersyukur Agar Hidup Lebih Tenang

Alun-alun Kota Tangerang Ahmad Yani

Wisatawan yang ingin berolahraga sambil menunggu azan maghrib bisa datang ke Alun-alun Kota Tangerang atau dikenal juga sebagai Lapangan Ahmad Yani.

Di tempat ini, ada banyak fasilitas olahraga yang bisa digunakan secara gratis.

Fasilitas yang disediakan, antara lain lintasan lari dan panjat dinding.

Itulah rekomendasi tempat ngabuburit di Kota Tangerang eksotis nyaman cocok untuk ajak keluarga.***

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x